Suara.com - Para arkeolog mengungkap penemuan besar yang memberi pengaruh besar bagi agama Kristen di dunia. Penemuan tersebut berupa sebuah papirus yang berkisah mengenai mukjizat Yesus ketika masih berusia 5 tahun.
Papirus ini dipercaya merupakan bagian dari injil Thomas yang berkisah mengenai masa kecil Yesus. Ditulis dalam bahasa Yunani, fragmen papirus tersebut berasal dari abad keempat atau kelima.
Dilansir dari Live Science, papirus ini dipercaya merupakan salinan paling awal dari Alkitab. Salinan-salinan lainnya diketahui memang ada dan berasal dari masa-masa setelahnya.
Mukjizat Yesus saat berusia 5 tahun
Fragmen papirus ini berkisah mengenai mukjizat yang dilakukan Yesus ketika masih kanak-kanak. Fragmen tersebut berkisah mengenai Yesus yang berusia 5 tahun sedang bermain di tepi sungai yang deras.
Ia lalu membentuk 12 burung pipit dari tanah liat yang ia temukan dari lumpur sekitar. Ketika sang ayah, Yusuf menegurnya karena bermain di hari Sabat, Yesus lalu bertepuk tangan dan menghidupkan patung-patung tersebut.
Lebih lanjut, salinan yang muncul di papirus ini lalu menceritakan banyak mukjizat lainnya yang dilakukan Yesus saat masih kanak-kanak. Beberapa di antaranya adalah menghidupkan kembali Zeno dan menyembuhkan ayahnya, Yusuf.
Asal usul papirus kisah Yesus
Tidak diketahui dengan pasti mengenai asal usul fragmen tersebut. Para arkeolog memprediksi jika papirus ini berasal dari Mesir. Penelitian lainnya menduga jika fragmen ini kemungkinan berada di Jerman sebelum Perang Dunai II.
Baca Juga: Pedang Berusia 1500 Tahun Ditemukan dalam Pelukan Kerangka Ksatria Anglo-Saxon
Salah satu alasan papirus ini tidak diteliti lebih awal adalah karena tulisan tangannya yang berantakan sehingga mirip dengan surat pribadi.
Meskipun begitu, para arkeolog menyebut bahwa fragmen atau naskah kuno ini adalah hal penting yang memberi wawasan baru terkait cerita Yesus yang berkembang dalam tradisi Kristen di zaman tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan