Suara.com - Oppo baru saja melakukan perilisan resmi ponsel terbarunya, Reno 13 5G. Ponsel terbaru Oppo ini merupakan perangkat mid-range dengan spesifikasi yang mumpuni, meskipun merupakan model basic-nya.
Oppo Reno 13 5G masih membawa DNA generasi sebelumnya sebuah Reno Series. Oppo Reno Series dikenal sebagai ponsel premium mid-range yang memiliki kualitas kamera, desain, dan performa layaknya ponsel kelas atas dengan harga lebih terjangkau.
Suara.com berkesempatan melakukan review Oppo Reno 13 5G varian 12/256 GB dengan warna Luminous Blue selama kurang lebih seminggu. Berikut ulasannya.
Desain
Oppo Reno 13 5G memiliki desain bodi compact sehingga nyaman untuk digenggam. Frame HP ini juga terbuat dari aluminium yang terasa solid dan kokoh. Menggunakan HP ini juga lebih mudah berkat bobotnya yang hanya 181 gram.
Jika dilihat sekilas, panel belakang Reno 13 5G ini tampak cantik berkat motif ala sayap kupu-kupu yang. Pola ini makin terlihat jika disejajarkan dengan Reno 13 lainnya.
Bagian belakangnya menggunakan finishing matte yang terasa tidak licin saat digunakan tanpa casing. Sayangnya, sidik jari tangan masih sedikit meninggalkan bekas meskipun tidak mengganggu. Terdapat juga tiga lingkaran kamera serta satu bulatan flash LED dengan bentuk yang unik dan cukup terang.
Pada bagian atas HP ini terdapat mikrofon dan speaker. Sementara itu, bagian bawah HP ini terdapat port USB-C, mikrofon, dan slot Dual Sim tanpa MicroSD. Sisi kanan HP ini terdapat tombol Daya dan pengatur volume, sedangkan sisi kiri kosong.
Selama kesempatan review HP ini, perangkat nyaman untuk digenggam karena ringan dan tidak licin. Selain itu, ukuran yang pas di tangan ditambah sudut bingkai yang dibuat melengkung menjadi poin plus untuk kenyamanan.
Baca Juga: Ulasan Reviewer Abal-abal, Tapi Opini Orang Awam Juga Harus Dipertimbangkan
Meskipun masih meninggalkan bekas sidik jari, HP ini masih nyaman untuk digunakan berkat disediakannya case silicon yang sudah termasuk dalam pembelian. Tak hanya casing, kotak HP ini berisi charger, kabel USB-C to USB-A, SIM ejector, petunjuk penggunaan, dan garansi.
Layar
Oppo Reno 13 5G mengusung layar AMOLED berukuran 6,59 inci dengan resolusi FHD+, refresh rate 120Hz, dan touch sampling rate 240Hz. Kecerahan maksimum HP ini mencapai 1200 nits, kerapatan piksel 460 ppi, dan dilapisi Corning Gorilla Glass 7i.
Layar HP ini juga sudah mendukung HDR10+ yang membuat pengalaman menonton video, bermain game, ataupun scroll media sosial menjadi nyaman. Layar ponsel ini juga memiliki punch hole untuk kamera selfie beresolusi 50 MP.
Satu hal yang terlihat saat menatap layar Reno 13 5G adalah bezelnya yang sangat tipis. Rasio layar ke bodi HP ini mencapai angka 93,4 persen, melebihi iPhone 16 dengan 91,4 persen. Aktivitas seperti menonton dan bermain game makin leluasa tanpa terbatasi.
Oppo Reno 13 5G juga memiliki sertifikasi IP69, IP68, dan IP66 yang tahan pada air dan debu tingkat atas. HP ini tahan direndam dalam air sedalam dua meter selama 30 menit dan tahan percikan air panas hingga 80 derajat celcius. Penggunaan dalam kondisi hujan bukan lagi masalah dengan HP ini.
Berita Terkait
-
Ulasan Reviewer Abal-abal, Tapi Opini Orang Awam Juga Harus Dipertimbangkan
-
Fitur Oppo Find N5 Terungkap: Ada Opsi Satelit, Wireless Charging Ngebut
-
Cinta Tak Pernah Tepat Waktu: Sebuah Perjalanan Emosional dalam Film Terbaru
-
Review Film Ad Vitam, Realita Suram Sistem Keamanan Negara yang Korup!
-
Kantongi Sertifikasi 3C Jelang Rilis Februari 2025, Oppo Find N5 Bawa Keunggulan Begini
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Komdigi Ungkap Nasib TikTok di Indonesia Usai Izin Dibekukan
-
Oppo A5i Pro 5G Resmi ke RI, HP Murah Punya Durabilitas Standar Militer
-
5 Rekomendasi Kamera Murah Berkualitas: Cocok Buat yang Baru Mulai Ngonten!
-
Ilmuwan Pastikan Kawah Silverpit di Laut Utara Tercipta akibat Asteroid
-
Jumat Berkah, Kode Melimpah: 31 Kode Redeem FF 3 Oktober 2025 Siap Diklaim, Ada Vector Batik
-
15 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 3 Oktober 2025, Peluang Gaet Nedved Gratis Di Depan Mata
-
6 Cara agar Foto Profil WhatsApp Tidak Pecah dan Tetap Jernih
-
Komdigi Mau Transaksi HP Second Bisa Balik Nama, Mirip Jual Beli Motor
-
HP Murah Huawei Nova 14i Resmi Debut: Layar Hampir 7 Inci dan Baterai 7.000 mAh
-
Biznet Gio Kenalkan Layanan AI Murah, Bayarannya Cuma per Jam