Suara.com - Setelah berbagai bocoran yang sudah ramai beredar sejak Desember 2024 lalu, akhirnya kabar terbaru mengenai iQOO Neo 10R mulai terungkap.
Tidak lagi rumor semata, kedatangan perangkat ini akhirnya dikonfirmasi secara resmi oleh CEO iQOO India, Nipun Marya beberapa waktu lalu.
Dilansir dari GSM Arena, Nipun Marya mengungkap gambar teaser perdana untuk iQOO Neo 10R melalui laman X miliknya @nipunmarya.
Dalam cuitan tersebut, nampak teaser iQOO Neo 10R beserta detail penting yang mengungkap tampilan dan beberapa spesifikasi andalannya.
Teaser ini memperlihatkan perangkat iQOO Neo 10R yang hadir dengan logo iQOO di bodi belakang bawah. Tidak hanya itu, perangkat ini juga menghadirkan pulau kamera berbentuk kotak di sisi belakang.
Rumor yang beredar beberapa waktu lalu menyebut bahwa iQOO Neo 10R akan mendukung perekaman video 4K 60fps dan game 90fps. Dengan detail ini, perangkat tersebut akan tangguh digunakan untuk bermain game apapun.
Lebih lanjut, iQOO Neo 10R kemungkinan akan diperkuat dengan chipset Snapdragon 8s Gen 3 SoC. Varian RAM perangkat ini mencapai kapasitas 12 GB dan memori internal 256 GB nantinya.
Layar iQOO Neo 10R mengandalkan sensor AMOLED 1,5K dengan ukuran 6,78 inci. Layar perangkat ini sudah mendukung kecepatan refresh rate 144Hz.
Menyempurnakan seluruh spesifikasi, iQOO Neo 10R diperkuat dengan baterai 6.400 mAh yang sudah mendukung pengisian daya melalui kabel dengan kapasitas 80W.
Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Redmi Note 14 5G vs Redmi Note 13 5G, Duel HP 5G Murah
Kamera iQOO Neo 10R dirumorkan mengandalkan sensor Sony Lytia LYT-600 beresolusi 50 MP yang dipadukan dengan sensor ultrawide 8 MP di bagian belakang. Untuk selfie, perangkat ini mengandalkan sensor 16 MP di depan.
Belum diungkap dengan pasti mengenai kapan iQOO Neo 10R akan dirilis. Rumor menyebut jika perangkat ini akan hadir dalam varian warna Blue White Slice dan Lunar Titanium nantinya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
58 Kode Redeem FF Hari Ini 20 Januari 2026, Cek Jadwal Rilis Bundle Sukuna dan Fitur Mic Terbaru
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Bocoran UTOTY Mbappe dan Maldini 111
-
Acer Indonesia Kumpulkan 3 Ton e-Waste dan Lanjutkan dengan Penanaman 2.000 Pohon
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 20 Januari 2026, Ada Gojo Ascension dan Kacamata Nanami
-
Anti Ngelag dan Tahan Seharian, Oppo Siapkan A6t Series Jadi Andalan Anak Muda
-
Lenovo Perluas Yoga dan IdeaPad Berbasis AI di CES 2026
-
5 HP Oppo Kamera Bening di Bawah Rp1,5 Juta: Hasil Jepretan Oke, Baterai Awet
-
28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari 2026, Klaim 10 Ribu Gems dan Pemain TOTY Gratis
-
5 Alasan Xiaomi 15T Series Jadi Smartphone Favorit Fotografer Profesional
-
Poster Resmi Redmi Turbo 5 Max Beredar, Jadi HP Flagship POCO di Pasar Global?