Suara.com - Oppo kabarnya sedang menyiapkan perilisan HP flagship berdesain ciamik. Salah satu perangkat diprediksi menghadirkan 'bezel tertipis di dunia'.
Aktor China Li Xian baru-baru ini terlihat menggunakan OPPO Find X8s yang akan datang di lokasi syuting. Setelah kebocoran tersebut, kepala produk Oppo membagikan sebuah video. Itu menawarkan tampilan paling jelas dari desain bagian depan smartphone anyar.
Leaker populer Digital Chat Station (DCS) juga mengunggah ulang penampilan panel dari HP Oppo Find X8s. Sebagai referensi, Oppo diposisikan sebagai perangkat andalan yang ringkas, mirip dengan Vivo X200 Pro Mini.
Berdasarkan gambar yang dibagikan oleh pihak resmi, desainnya sangat mirip Oppo Find X8. DCS mengungkap bahwa desain keseluruhan Oppo Find X8s bakal lebih baik. Bocoran di Weibo memperlihatkan dua perangkat anyar dengan chipset MediaTek Dimensity 9400 Plus terbaru.
Salah satu perangkat berukuran lebih compact dibanding produk lain. HP Oppo Find X8s diperkirakan memiliki layar datar dengan ukuran yang hampir sama dengan iPhone 16 Pro.
Meski begitu, Find X8s mempunyai ruang layar lebih besar berkat apa yang disebut sebagai 'bezel tertipis di dunia'. Apabila bocoran benar, ponsel ini bakal terlihat lebih elegan dengan pemaksimalan pemandangan pada panel.
Postingan bocoran memprediksi bila bezel kemungkinan berukuran 1,3 mm. Ini lebih tipis dibanding bezel 1,43 mm pada iPhone 16 Pro. Perlu diketahui, iPhone 16 Pro sendiri memperoleh pujian dari kritikus berkat desain ramping pada panel.
Bezel super tipis diyakini membuat Oppo Find X8s semakin memukau. Dikutip dari GSMChina, smartphone juga mempunyai bingkai datar dengan tampilan metalik, meskipun dalam warna yang berbeda. Teksturnya kemungkinan lebih matte dibandingkan dengan iPhone.
DCS membocorkan bahwa ketebalan Oppo Find X8s hanya 7,79 mm dengan bobot 179 gram. Sebagai perbandingan, iPhone 16 Pro mempunyai ketebalan 8,3 mm dengan berat 199 gram.
Baca Juga: Vivo X200 Ultra Lolos Sertifikasi 3C, Dukung Fast Charging 100 W
Ini berarti Oppo Find X8s bakal lebih tipis dan ringan dibanding iPhone 16 Pro. Sebagian fitur termasuk opsi AI kemungkinan masih sama dengan Oppo Find X8 standar.
Spesifikasi Oppo Find X8
Oppo Find X8 diposisikan sebagai perangkat unggulan kelas atas dengan penekanan kuat pada kemampuan kamera dan integrasi AI.
Kamera mengusung fitur-fitur seperti "AI Telescope Zoom," "Lightning Snap," dan "AI Photo Remaster. Itu menunjukkan fokus pada fotografi komputasional dan kemampuan zoom yang ditingkatkan.
Ia memiliki kamera sudut ultra lebar berkualitas tinggi.
Soal jeroan, smartphone mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 9400 yang menunjukkan kinerja tingkat atas. Perangkat juga memanfaatkan Oppo "Trinity Engine".
Layarya adalah panel AMOLED yang cerah dengan kecepatan refresh tinggi, mampu memberikan visual yang imersif. Sistem kamera menjadi sorotan, yang sering kali menggabungkan beberapa sensor beresolusi tinggi, termasuk lensa lebar, ultrawide, dan telefoto.
Berita Terkait
-
iPhone 17 Pro Diprediksi Bawa RAM 12 GB dengan Telefoto Mengesankan
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO A5 Pro 4G vs OPPO A5 Pro 5G, Jangan Salah Beli!
-
5 Anggota iPhone 16 Series Lolos Sertifikasi SDPPI, Peluncuran ke Indonesia Makin Dekat?
-
Perlengkapan Fotografi Xiaomi 15 Ultra Muncul di Toko Online, Ini Bocoran Harganya
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Aktif 23 November: Klaim Pemain OVR Tinggi, Gems, dan Rank Up
-
Komdigi Temukan Situs Coretax Palsu, Mirip Buatan DJP Kemenkeu
-
Komdigi Bidik 60.000 Orang Melek Digital, Lindungi Anak dari Konten Negatif Internet
-
Jelajahi Dunia Digital: Panduan Menggunakan Komputer untuk Semua Usia
-
6 Tempat Investasi Online untuk Pemula, Aman dan Cuan
-
Server MCP Microchip, Jembatan Akses Data Produk ke Tools AI dan LLM
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah untuk Lari, Harga di Bawah Rp500 Ribu
-
Cara Download Gambar dari Pinterest dengan Benar
-
Kenapa Tidak Banyak Orang Kidal? Ini Alasannya menurut Penelitian
-
36 Kode Redeem FF 23 November 2025, Diamond Gratis Hingga Karakter Digimon Cocok untuk Bernostalgia