Suara.com - Jenius, solusi life finance dari SMBC Indonesia, kembali meluncurkan dua inovasi terbarunya, yaitu Cash Cow dan Bayar & Nabung.
Peluncuran kedua fitur baru ini hadir bersamaan dengan program #JagainRamadan bareng Jenius.
Melalui peluncuran ini, Jenius ingin menjawab kebutuhan masyarakat digital savvy yang semakin dinamis, cerdas, dan terintegrasi antara kebutuhan transaksi harian dan menumbuhkan dana tabungan.
Untuk mengumpulkan tabungan di Cash Cow, kamu bisa memanfaatkan program cashback saat melakukan transaksi di beragam merchant favorit.
Selain itu juga program cashback fitur di aplikasi Jenius, antara lain melalui transaksi top up e-Wallet atau cashback biaya bulanan s-Card.
Jenius menghadirkan cara baru bagi pengguna untuk semakin mengoptimalkan tabungan di Cash Cow melalui kapabilitas Bayar & Nabung.
Sedangan untuk mengisi tabungan Cash Cow, kamu bisa menggunakan fitur Bayar & Nabung.
Merupakan sebuah kapabilitas baru yang memungkinkan pengguna untuk langsung menyisihkan sesuai nominal transaksi ke Cash Cow setiap kali menggunakan QRIS atau membayar tagihan dengan sumber dana dari Saldo Aktif, dengan batas maksimal Rp250.000 per transaksi.
Misalnya, saat pengguna melakukan pembayaran tagihan atau pembelian barang.
Baca Juga: Telkom Kenalkan Aplikasi Stunting Hub untuk Pantau Kesehatan Gizi Anak Indonesia
Kamu dapat menyisihkan sejumlah uang yang langsung masuk ke dalam Cash Cow.
Hal ini memudahkan pengguna untuk menabung secara konsisten dengan penawaran bunga yang optimal tanpa minimum setoran atau tenor.
“Untuk membuat Ramadan lebih bermakna, Jenius meluncurkan program #JagainRamadan bareng Jenius," kata Febri Rusli, Digital Banking Product & Innovation Head SMBC Indonesia di Jakarta, Jumat (21/3/2025).
Program ini mengajak pengguna untuk lebih bijak mengelola keuangan selama Ramadan melalui berbagai fitur, program, dan inovasi baru Jenius.
"Ini memudahkan pengguna menyeimbangkan pengeluaran dan menabung, sehingga tetap bisa menikmati Ramadan sambal mencapai tujuan finansial,” tambah Febri.
Pengguna Jenius bisa menikmati cashback atau potongan harga hingga 50 persen berdasarkan level Green Club.
Berita Terkait
-
Hasilkan Saldo DANA Gratis, Game Mancing Ikan Ini Tawarkan Banyak Koin!
-
Fitur Baru Aplikasi haloBCA , Nasabah Bisa Track Status
-
5 Rekomendasi Aplikasi Edit Video Teknologi AI Indonesia, Saatnya Berkreasi dan Berinovasi
-
Fitur Baru XL Circle Bisa Bikin Grup dan Gratis Kuota 5GB
-
WhatsApp Ganti Ikon Aplikasi Bisnis, Jadi Lebih Estetik
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 13 November 2025: Tersedia Skin, Bundle, dan Diamond Gratis
-
8 HP RAM 16 GB Termurah untuk Gaming Lancar, Mulai Rp7 Jutaan
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November 2025, Klaim Gems dan Pemain 113 Gratis
-
33 Kode Redeem FF 13 November 2025, Dapatkan Shotgun Mematikan Permanen di Momen Ini
-
Vivo X300 dan X300 Pro Rilis 20 November, Debut OriginOS ke Indonesia
-
26 Kode Redeem FC Mobile 13 November 2025, Banjir Pemain OVR 113 Cuma-cuma
-
Cara Membuat Identitas Kependudukan Digital (IKD) Setara KTP
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November 2025: Klaim Pemain Bintang dan Koin Gratis!
-
Vivo V70 Muncul di Geekbench, Bawa Chipset Snapdragon 7 Gen 4
-
5 Tokoh Nasional Kecam Gus Elham: Ada Menteri dan Petinggi PBNU