Suara.com - Kalau kamu penggemar Mobile Legends yang suka top up untuk mendapatkan skin impian atau Weekly Diamond Pass, ada kabar gembira! GoPay menghadirkan promo besar-besaran yang memungkinkan kamu mendapatkan diamond gratis, cashback 100%, sampai beli item premium seharga Rp1 saja. Berikut adalah kode promo GoPay MLBB.
GoPay memahami kebutuhan gamer saat ini, yaitu ingin tampil maksimal namun tetap hemat pengeluaran. Melalui promo-promo berikut ini, kamu bisa mendapatkan keuntungan tersebut.
Mulai April hingga Juni 2025, GoPay menghadirkan berbagai promo menarik untuk para pemain MLBB yang ingin tampil makin keren di Land of Dawn. Simak daftar lengkap promonya berikut ini seperti disadur dari situs resmi GoPay:
1. Promo Weekly Diamond Pass & 59 Diamonds Cashback 100%
Selama periode 1 April hingga 30 Juni 2025, GoPay Games menghadirkan promo menarik buat kamu yang ingin beli Weekly Diamond Pass dan 59 Diamonds MLBB:
- Weekly Diamond Pass (WDP): Dapatkan cashback 100% hingga Rp26.555 jika melakukan transaksi antara pukul 15.00–18.00 WIB
- 59 Diamonds: Cashback 100% maksimal Rp15.246, berlaku sepanjang hari dari pukul 00.00–23.59 WIB
Promo ini hanya berlaku untuk pengguna yang pertama kali melakukan pembelian di situs GoPay Games dan hanya bisa digunakan satu kali selama periode promo.
Pastikan kamu menggunakan saldo GoPay untuk bisa mendapatkan cashback, dan klik tombol 'Pakai Promo' di halaman checkout sebelum melakukan pembayaran.
Promo tidak berlaku jika kamu menggunakan GoPay Coins sebagai metode pembayaran, baik sebagian maupun seluruhnya.
2. Promo Flash Sale GoPay Games: Top Up WDP Cuma Rp1
Kamu bisa memanfaatkan kode promo spesial untuk dapatkan WDP cuma Rp1 selama periode 1-30 April 2025. Berikut detail waktunya:
- Setiap hari pukul 17.00 WIB: WDP hanya Rp1
- Pada 1-5 April pukul 15.00 & 16.00-17.00 WIB: WDP juga hanya Rp1
- Pada 1 & 5 April pukul 18.00-23.59 WIB: WDP bisa kamu beli seharga Rp14.999
Gunakan kode promo GGWDPBERKAH saat melakukan transaksi di situs resmi GoPay Games. Kode ini hanya bisa digunakan sekali per akun GoPay dan per ID Mobile Legends.
Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends Terbaru 3 April 2025, Tukarkan dengan Hadiah Menarik
Jika kamu sudah klik 'Apply Promo' tapi tidak menyelesaikan pembayaran, maka kodenya tetap akan dianggap sudah terpakai.
3. Promo Diamond Kuning: GRATIS 3 Diamond MLBB
Untuk kamu yang ingin mencoba top up dengan nominal kecil, GoPay juga menawarkan promo GRATIS 3 Diamond MLBB. Promo ini memberikan cashback 100% maksimal Rp990 untuk transaksi minimum Rp990. Berlaku hanya untuk pembelian 3 Diamond MLBB di GoPay Games.
Promo ini juga berlaku satu kali per pengguna dan tidak bisa digunakan bersama promo lainnya. Cashback akan diterima maksimal 2x24 jam setelah pembayaran berhasil.
4. Bonus 3 & 5 Diamond Saat Nonton Live MDL & MPL
Dapatkan cashback 100% untuk pembelian 3 Diamond MLBB (maks. Rp990) dan 5 Diamond MLBB (maks. Rp1.435) selama kamu mengikuti livestream MDL ID Season 11 dan MPL ID Season 15 yang berlangsung dari 3 Maret hingga 18 Juni 2025.
Untuk menikmati promo ini, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:
- Ambil kode promo spesial selama siaran langsung MDL atau MPL
- Redeem kode tersebut antara pukul 14.00-23.00 WIB
- Lakukan pembelian di situs GoPay Games dan bayar menggunakan GoPay atau GoPay Tabungan
Ketentuan Umum Promo GoPay MLBB
- Promo hanya berlaku untuk pengguna yang bertransaksi melalui situs https://gopay.co.id/games/mobile-legends-bang-bang
- Kuota promo sangat terbatas, jadi segera manfaatkan selagi masih tersedia
- Cashback hanya berlaku untuk metode pembayaran saldo GoPay (tidak termasuk GoPay Coins)
- Promo tidak bisa digabung dengan promo lainnya
- GoPay berhak membatalkan promo atau membatasi layanan kapan saja jika ditemukan penyalahgunaan atau kecurangan
Itulah informasi terkait kode promo GoPay MLBB. Pastikan kamu tidak melewatkan kesempatan ini dan manfaatkan promo eksklusifnya sebelum kehabisan kuota!
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Lulusan S2 ITB Ini Putuskan Pulang Kampung dan Buka Warung Sate, Banjir Pujian dari Netizen
-
Jaket Premium Othman Cuma Rp 799 Ribu Plus Kuota 75GB dari SIMPATI, Hanya di Sini!
-
Rumor : Produksi iPhone Air Dikurangi, Ada Apa?
-
20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 25 Oktober 2025, Klaim Hadiah Footyverse dan Bintang Liga Champions
-
23 Kode Redeem FF Terbaru 25 Oktober 2025 Edisi Nusantara: Banjir Skin, Bikin Akun Auto Istimewa
-
Mengenal Asteroid 2025 PN7, Bulan Kedua yang Mengorbit Bersama Bumi
-
Setahun Prabowo Gibran, Meutya Hafid Ungkap 60 Juta Warga Belum Kebagian Akses Internet
-
Meutya Hafid Sebut AI Bakal Gantikan 85 Juta Pekerjaan di Tahun 2025
-
YouTube Tambah Fitur Shorts Timer, Biar Gak Kecanduan Scroll Terus
-
WhatsApp Tambah Fitur Baru, Bikin Orang Tua Aman dari Penipuan Online