Suara.com - Setelah berbagai bocoran, perusahaan akhirnya resmi meluncurkan Xiaomi 15S Pro pada hari ini (22/05/2025). HP flagship Xiaomi 15S Pro mengandalkan chipset anyar buatan perusahaan, XRING 01.
Xiaomi kini bergabung dengan produsen smartphone yang turut menggarap SoC yaitu Apple, Samsung, Huawei, dan Google.
Chipset XRING 01 diklaim menawarkan performa kencang sehingga cukup kompetitif untuk bersaing melawan HP flagship lain.
Soal jeroan, Xiaomi 15S Pro mengandalkan XRING 01 bersama RAM 16 GB dan penyimpanan internal hingga 1 TB. Melalui poster resmi yang beredar, XRING 01 menampung CPU quad-cluster 10-core dan GPU Immortalis-G925 16-core.
Dapur pacu diketahui memiliki sistem fabrikasi 3 nm. Itu didukung 19 miliar transistor dan komputasi super cepat yang diklaim menawarkan permainan berkualitas konsol.
Poster resmi turut mengklaim bahwa XRING 01 dapat mencetak skor AnTuTu menembus 3 juta poin. Chipset tersebut menyertakan dua Super Core Cortex-X925 dengan maksimum clock speed pada 3.9 GHz.
Sebagai pembanding, SoC kelas atas Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Elite mempunyai clock speed maksimal pada 4.32 GHz. Meski berada di bawahnya, namun chipset buatan Xiaomi terhitung gahar di kelas premium.
Smartphone memiliki sistem termal dalam bentuk Ring Cold Pump Pro berbentuk sayap, yang menjaga ponsel tetap dingin saat digunakan.
HP Xiaomi 15S Pro memiliki layar OLED quad-curved 6,73 inci (3200×1440) yang didukung oleh material Huaxing M9.
Baca Juga: Samsung Galaxy S25 FE Diprediksi Usung Android 16, Fitur Kameranya Terungkap
Panel mendukung kecepatan refresh LTPO variabel 1-120 Hz, touch sampling rate 300 Hz, dan peredupan PWM 1920 Hz.
Kecerahan puncak layar sebesar 3200 nits, dan fitur-fitur seperti kontrol kecerahan LTM 192-zona, membuatnya sempurna untuk situasi pencahayaan apa pun.
Pengenalan sidik jari ultrasonik dan Xiaomi Dragon Crystal Glass 2.0 membuat ponsel ini aman dan tahan lama.
Dengan XRING O1 ISP v4, HP Xiaomi 15S Pro menangkap 8,7 miliar piksel per detik, menawarkan video pemandangan malam dan cahaya redup yang diklaim menakjubkan dan fungsionalitas panjang fokus penuh 4K.
Mirip Xiaomi 15 Pro, kamera 15S Pro juga disetel oleh merek Leica. Perusahaan membenamkan tiga sensor kamera premium 50 MP di bagian belakang dan sensor selfie 32 MP.
Dilansir dari XiaomiTime, smartphone juga mengemas baterai 6.100 mAh dengan fast charging 90 W. Harga Xiaomi 15S Pro varian memori terendah (16GB/512GB) dibanderol sebesar 760 dolar AS atau Rp 12,4 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol
-
68 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari: Ada Bundle Gojo, Parang Kento, dan Morse Gratis
-
Acer Gebrak Pasar dengan Aspire AI Copilot+ PC, Tipis tapi Bertenaga Monster!
-
Mudah, Begini Cara Berhenti Langganan Canva Terupdate 2026
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming