Suara.com - Arab Saudi memanfaatkan teknologi cerdas dan platform berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk melayani hampir 2 juta jamaah haji tahun ini.
Pemerintah Arab Saudi telah meluncurkan berbagai layanan digital untuk mempermudah perjalanan spiritual para jamaah.
Salah satu layanan itu adalah Manarah 2—robot AI yang mampu berkomunikasi dalam 20 lebih bahasa.
Robot itu dapat memberikan informasi secara seketika tentang apa pun kepada para jamaah di lokasi-lokasi utama.
Selain itu, ada juga kartu Nusuk, yang memungkinkan jamaah mendaftarkan kunjungan ke tempat suci Rawdah di Masjid Nabawi.
Kartu tersebut juga diharapkan dapat mengurangi jumlah orang yang tersesat atau hilang.
Pusat Panduan Bus Makkah yang dilengkapi teknologi cerdas akan beroperasi bersama platform Nusuk dan platform pintar Arshidni untuk memastikan transportasi yang aman dan akurat menuju tempat tinggal para jamaah.
Tak hanya itu, aplikasi kesehatan seluler Tawakkalna juga akan memberikan pembaruan tentang kondisi kesehatan jamaah dan menyediakan akses ke layanan medis.
Arab Saudi juga akan memperkenalkan Smart Enrichment Assistant—aplikasi inovatif yang memberikan informasi dalam berbagai bahasa mengenai beragam layanan bermanfaat, termasuk waktu salat, jadwal imam, dan lokasi kelas-kelas keagamaan.
Baca Juga: Beredar Kabar Ruben Onsu Pakai Visa Haji Mujamalah, Apa Bedanya dengan Furoda?
Pemerintah Saudi meluncurkan Makkah Route Initiative—layanan berkualitas tinggi untuk menyederhanakan prosedur perjalanan jamaah haji di negara asal mereka, serta mempermudah proses keberangkatan secara lancar dan tanpa hambatan di titik keberangkatan yang telah ditentukan.
Saudi juga memperkenalkan sistem pengodean dan penyortiran bagasi untuk mempermudah proses pengiriman bagasi dari bandara keberangkatan sampai ke tempat akomodasi jamaah di Makkah atau Madinah.
Selain itu, ada berbagai aplikasi seluler untuk membaca dan mempelajari kitab suci Al Qur’an bagi para jamaah.
Lebih dari 1,2 juta jamaah telah tiba di Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji yang dijadwalkan pekan depan.
Haji adalah rukun Islam kelima yang wajib dilaksanakan setiap Muslim yang mampu secara finansial, setidaknya sekali seumur hidup.
Ibadah haji mencakup beberapa ritual yang melambangkan inti ajaran Islam dan memperingati ujian hidup yang dialami Nabi Ibrahim beserta keluarganya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Whoop Band vs Smartwatch: Mana yang Terbaik untuk Pantau Kesehatan?
-
SIPD ASN Punya Fitur Apa Saja: Cek Bedanya dengan Info GTK
-
Penjualan iPhone 17 Series Laris Lampaui iPhone 16, Model Air Tak Sesuai Harapan
-
Cara Menggunakan Meta AI di WhatsApp, Ternyata Sangat Mudah!
-
24 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober: 26 Ribu Gems dan Paket 111-113 Menanti
-
Ciri-Ciri Player Dark System Game Mobile Legends, Musuh Tersembunyi yang Merusak Rank-mu!
-
Ditandu hingga Lakukan Prosesi Basuh Kaki, Video 'Pangeran' Gibran Tuai Perbincangan Netizen
-
Spesifikasi PC Jurassic World Evolution 3: Minimal RAM 16 GB dan Intel Core i5
-
3 HP Xiaomi yang Kompatibel Wireless Charging: Tak Perlu Repot Bawa Kabel
-
Indosat dan Komdigi Perkuat Registrasi eSIM dengan Teknologi Biometrik