Suara.com - Awal bulan menjadi periode menarik untuk push rank memakai skin anyar. Puluhan kode redeem FF terbaru 2 Juni ini berisi beragam skin senjata, diamond, hingga kosmetik in-game langka.
Beberapa kode redeem memberikan skin MP40 berjenis Royal Flush, Predatory Cobra, One Punch Man, hingga Flashing Shade.
Bagi sedikit player yang beruntung, kode redeem juga berisi Dark Paradox Bundle. Adanya efek khusus pada outfit Dark Paradox Bundle membuat hadiah in-game tahun lalu tersebut cukup keren.
MP40 di Free Fire sering menjadi pilihan utama para pemain berkat berbagai keunggulannya, terutama untuk pertarungan jarak dekat yang intens.
Keunggulan utama terletak pada kecepatan tembak (rate of fire) yang sangat tinggi. Ini menjadikan MP40 senjata mematikan karena mampu menghasilkan damage per second (DPS) luar biasa dalam waktu singkat.
Player garis depan atau Rusher sangat cocok memakai senjata M1887 dan MP40. Tentu dengan adanya skin membuat sensasi permainan lebih menarik lagi.
Melalui pengumuman anyar awal Juni, Garena bakal mengembalikan Danger Zone ke map. Danger Zone diketahui akan aktif pada 2 hingga 19 Juni 2025.
"Berani turun ke tengah pertempuran dan uji nyalimu di zona paling berbahaya di Free Fire! Bertahan hidup di tengah ledakan dan chaos, dan buktikan kalau kamu yang paling tangguh. Siap atau tidak, Danger Zone sudah menunggumu," tulis developer melalui pengumuman terbaru.
Sebagai pengingat, Danger Zone biasanya hadir secara acak di mana lokasi tersebut bakal berisi berbagai ledakan mematikan.
Baca Juga: Infinix GT 30 Pro Kantongi Rekor MURI, Main Game 24 Jam Non Stop Tanpa Penurunan FPS
Bagi pemain berbayar, developer sekarang menggulirkan Booyah Pass Season 30. Pass yang aktif pada 1-30 Juni 2025 ini memberikan item eksklusif dari Fireborn Conqueror.
Update di Free Fire
Garena telah memperkenalkan sistem baru yang disebut Prime System di Free Fire pada akhir Mei 2025. Sistem ini dirancang untuk memberikan penghargaan kepada pemain setia yang rutin bermain dan melakukan top-up diamond.
Semakin tinggi level Prime seorang pemain, semakin banyak hadiah eksklusif yang bisa mereka peroleh. Setiap 1 diamond yang ditambahkan akan setara dengan 1 Prime Point, dan perhitungan poin sudah dimulai sejak akun pemain pertama kali dibuat.
Bersamaan dengan peluncuran Prime System, Free Fire juga meluncurkan pembaruan besar yang menghadirkan konten baru dan penyesuaian untuk meningkatkan pengalaman bermain.
Salah satu tambahan utamanya adalah Map Solara, peta berukuran 1.400m x 1.400m dengan tema fiksi ilmiah yang dilengkapi siklus cuaca siang-malam dinamis.
Berita Terkait
-
Cepat Klaim Saldo DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Gun Skin Scar FF Gratis
-
Deretan Kode Redeem FF Hari Ini 1 Juni 2025: Raih Token SG2 Langka dan Ribuan Diamond Gratis
-
Sword of Justice Resmi Dirilis, Game MMORPG dengan Teknologi AI DeepSeek
-
Konami Resmi Umumkan Turnamen Esports Internasional Game Yu-Gi-Oh! di Prancis
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober: Klaim Pemain 111-113 dan 15 Juta Koin
-
5 Rekomendasi Smartwatch yang Baterainya Tahan 10 Hari, Cocok Dipakai Traveling
-
20 Kode Redeem FC Mobile 22 Oktober: Berhadiah Jersey Langka, XP Booster, dan Elite Player Drop
-
Raisa Trending di X, Begini Komentar Netizen Tanggapi Isu Perceraiannya
-
Komdigi Ungkap Depo Judi Online Tembus Rp 17 Triliun di Semester 1 2025
-
Game Sword of Justice Dirilis 7 November 2025 ke iOS, Android, hingga PC
-
25 Kode Redeem Free Fire 22 Oktober: Berhadiah Bundle Atlet, Skin Timnas dan Pet Eksklusif!
-
Uji Ketahanan Xiaomi 17 Pro: Lapisan Pelindung Setangguh iPhone 17 Pro
-
Axioo Hype R X8 OLED Resmi Meluncur: Laptop OLED dengan Ryzen 7, Super Ringan Seharga Rp 8 Jutaan
-
Menguak Potensi Krisis Air Bersih di Balik Kecanggihan AI