Suara.com - Xiaomi Indonesia membantah rumor berakhirnya kerja sama dengan perusahaan kamera asal Jerman, Leica. Kolaborasi keduanya dipastikan tetap lanjut.
"Rumor terbaru yang menyebutkan berakhirnya kolaborasi ini sama sekali tidak benar. Kedua perusahaan tetap berkomitmen untuk memperkuat kemitraan strategis ini dan menghadirkan lebih banyak inovasi solusi imaging di smartphone Xiaomi," kata Juru Bicara Xiaomi Indonesia kepada Suara.com, Selasa (8/7/2025).
Ia mengatakan kalau Xiaomi dan Leica telah bekerja sama dengan erat untuk mengintegrasikan teknologi optik dan imaging ke dalam perangkatnya.
Menurutnya, kolaborasi ini menghadirkan pengalaman fotografi mobile terdepan di industri kepada pengguna di seluruh dunia.
"Kemitraan ini terus berkembang, didasari oleh visi bersama untuk mendorong batas kemampuan fotografi mobile," jelasnya.
Sebelumnya rumor berakhirnya kerja sama Leica dan Xiaomi ini terungkap oleh tipster Digital Chat Station. Ia menyatakan kalau logo Leica yang biasa tampil di kamera HP Xiaomi tak akan lagi muncul di ponsel baru.
Disebutkan kalau efek berakhirnya kerja sama Leica dan Xiaomi ini terjadi di semua perangkat sub-seri SM8850 alias ponsel dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite 2.
Sesuai laporan, HP Xiaomi dan Redmi yang akan dirilis bakal menggunakan merek pencitraan buatan sendiri atau menerapkan opsi warna khusus yang terinspirasi dari segi unggulan utama.
Perangkat tersebut tak akan lagi menampilkan merek non Xiaomi lagi, termasuk logo Leica, dikutip dari Gizmochina, Senin (7/7/2025).
Baca Juga: Xiaomi Akan Pisah dari Leica, Harga HP Bisa Lebih Murah?
Berakhirnya kerja sama ini disebut menjadi awal kepercayaan Xiaomi terhadap tim penelitian dan pengembangannya sendiri. Hilangnya Leica juga dinilai bisa mengurangi biaya produksi HP Xiaomi.
Menurut laporan, kerja sama Xiaomi dan Leica menambah biaya lisensi tambahan sebesar 3 hingga 5 Dolar AS per perangkat, atau sekitar Rp 48 ribu hingga 81 ribu. Ini pun belum termasuk biaya otorisasi tambahan.
Hilangnya logo Leica dari kamera Xiaomi kemungkinan terjadi di produk baru seperti Xiaomi 16, Xiaomi 16 Pro, Xiaomi 16 Ultra, Xiaomi 16 Ultra Max, Redmi K90 Pro, hingga Poco F8 Ultra.
Redmi dan Poco, yang merupakan lini Xiaomi untuk pasar HP murah, kemungkinan besar bakal menerima keuntungan lebih banyak dari hilangnya kerja sama Xiaomi-Leica.
Selain itu, Xiaomi juga berencana untuk mengalihkan dana yang dihemat dari kesepakatan Leica. Biaya itu bakal dialokasikan untuk meningkatkan perangkat keras.
Rumornya, upgrade ini bakal mencakup sensor kamera lebih baik, fotografi komputasional lebih berkualitas, baterai lebih besar, hingga layar panel lebih bagus.
Berita Terkait
-
Xiaomi Akan Pisah dari Leica, Harga HP Bisa Lebih Murah?
-
Xiaomi Smart Band 10 Resmi ke Indonesia, Gelang Pintar Punya Daya Tahan Baterai 21 Hari
-
8 HP Android dengan Kamera Gahar Setara iPhone 16 Pro, Mulai Rp 2 Jutaan di Juli 2025
-
Tiru iOS 26 Apple, Xiaomi Siapkan HyperOS 3 dengan Desain Liquid Glass
-
Ramai Rem Terbakar di SUV YU7, Xiaomi: Normal, kok!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Gameplay Resident Evil Requiem Bakal Muncul di RE Showcase Sebentar Lagi
-
Ancaman Siber Naik Level, ITSEC dan ADIGSI Bentuk Gerakan Nasional
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage Terbaru: ONIC Main Jam Berapa? Punya 1 Nyawa
-
Fitur Kamera Realme Neo 8 Terungkap: Dukung Zoom 120X dengan Desain Gaming
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Hadiah Eksklusif Kolaborasi Jujutsu Kaisen
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 115 dan 8.000 Gems
-
Update Battlefield 6 Season 2 Ditunda, EA Perbaiki Konten Berdasarkan Masukan Pengguna
-
Update Daftar Harga HP Infinix Januari 2026, Lengkap Semua Seri
-
Bocoran Harga Redmi Turbo 5 Max Beredar: HP Flagship Murah dengan Chip Setara Snapdragon 8 Gen 3