Suara.com - Setelah berbagai bocoran, Realme 15 Pro 5G akhirnya meluncur ke publik pada Juli 2025. Spesifikasi Realme 15 Pro 5G terhitung cukup kompetitif di kelasnya.
Seperti generasi pendahulu, Realme 15 Pro 5G juga merupakan HP midrange yang menonjolkan fitur fotografi. Generasi anyar kali ini mengemas baterai jumbo 7.000 mAh serta mengandalkan Snapdragon 7 Gen 4.
Pantauan Suara.com, nomor model RMX5101 telah terdaftar di laman sertifikasi SDPPI. Nomor model yang sama RMX5101 turut muncul di laman P3DN Kemenperin dengan nilai TKDN 35,25 persen.
RMX5101 sebelumnya terlihat di database Bureau of Indian Standards (BIS), lembaga sertifikasi milik India. Laman BIS mengonfirmasi bila RMX5101 merupakan Realme 15 Pro 5G.
Kabar gembira, Realme India sudah merilis Realme 15 5G dan Realme 15 Pro 5G pada 24 Juli. Detail spesifikasi Realme 15 Pro turut terpampang di laman resmi perusahaan.
Spesifikasi Realme 15 Pro 5G
Realme 15 Pro 5G hadir dengan dua opsi RAM yaitu 8 GB dan 12 GB. Harga Realme 15 Pro 5G varian memori terendah (8GB/128GB) dibanderol sebesar 31.999 rupee atau Rp 6 juta di India.
Kita berharap harganya tak jauh berbeda saat masuk ke Indonesia nantinya. Realme 15 Pro 5G mengandalkan Qualcomm Snapdragon 7 Gen 4 dengan memadukan RAM LPDDR4X dan UFS 3.1 hingga 512 GB.
Untuk kameranya, Realme 15 Pro 5G hadir dengan pengaturan tiga kamera 50 megapiksel yang mengesankan: sensor utama Sony IMX896, lensa ultra-lebar, dan kamera depan.
Baca Juga: Harga dan Spesifikasi realme GT 7 Aston Martin Green
Kombinasi tiga sensor 50 MP terhitung cukup menggiurkan di kelas menengah. Baik Realme 15 Pro 5G maupun Realme 15 5G dilengkapi dengan fitur pengeditan berbasis AI canggih seperti AI Edit Genie yang memungkinkan pengeditan foto menggunakan perintah suara, dan AI Party.
Fitur AI Party secara otomatis mengoptimalkan pengaturan kamera (kecepatan rana, kontras, saturasi) sesuai lingkungan sekitar secara real-time.
Selain itu, kedua ponsel juga didukung oleh berbagai fitur AI lainnya, termasuk AI MagicGlow 2.0, AI Landscape, AI Glare Remover, AI Motion Control, dan AI Snap Mode.
Untuk pengalaman bermain game lebih baik, kedua model mendukung teknologi GT Boost 3.0 dan Gaming Coach 2.0. Soal daya tahan, Realme 15 Pro 5G dan Realme 15 5G dibekali baterai jumbo 7.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat kabel 80 W.
Ponsel-ponsel ini juga memiliki ketahanan terhadap debu dan air berkat sertifikasi IP66+IP68+IP69.
Fitur keamanan mencakup sensor sidik jari dalam layar. Terakhir, untuk konektivitas, keduanya mendukung 5G, 4G, Wi-Fi, Bluetooth 5.4, GPS, dan USB Type-C.
Berita Terkait
-
iQOO Z10R Meluncur: HP Midrange Murah Ini Bawa Layar Curved dan RAM 12 GB
-
HP Murah Sejutaan, Realme Narzo 80 Lite 4G Usung Baterai Jumbo dan Layar 90 Hz
-
Moto G86 Segera Masuk ke Pasar Asia, HP Midrange Murah Ini Bawa Baterai Jumbo
-
Harga dan Spesifikasi Motorola Edge 60 Pro, Ditenagai Dimensity 8350 Extreme dan Baterai Jumbo
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia
-
AXIS Luncurkan Fitur Convert Pulsa: Ubah Rp1.000 Jadi Kuota Data!