Suara.com - Event LaLaLa Fest 2025 resmi berakhir pada Minggu (24/8/2025). Oppo sebagai Official Smartphone Partner berhasil menghadirkan pengalaman menyeluruh yang membuatnya makin dekat dengan gaya hidup generasi muda.
Perusahaan HP China itu menghadirkan OPPO Reno 14 Series Hangout Zone dan Bloom Stage by OPPO di LaLaLa Fest 2025. Mereka menyebut kalau zona itu menjadi basecamp wajib anak festival sepanjang acara berlangsung.
Di sana mereka juga memamerkan Oppo Reno 14 series yang sudah resmi diluncurkan ke Indonesia beberapa waktu lalu. Lewat zona hangout tersebut, ribuan anak muda antre untuk mencoba berbagai photobooth interaktif, mulai dari AI Flash Photobooth, Mermaid Crush Photobooth, hingga 4K Underwater Video Experience.
Mereka juga disuguhkan fitur AI Recompose yang langsung mengubah hasil foto jadi lebih kece dan siap diunggah ke media sosial, sesuai dengan kebutuhan generasi muda yang selalu ingin tampil kreatif, cepat, dan autentik di setiap momen festival.
Oppo unjuk gigi di LaLaLa Fest 2025
Selama festival, OPPO Reno14 Series Hangout Zone menjadi salah satu area paling ramai dikunjungi. Ribuan pengunjung mencoba berbagai aktivitas interaktif, mulai dari AI Flash Photobooth, Mermaid Crush Photobooth, hingga 4K Underwater Video Experience yang memberikan pengalaman unik bagi para festival-goers.
Fitur AI Editor 2.0 pun menjadi favorit karena memudahkan pengunjung menghasilkan foto estetik siap unggah tanpa perlu aplikasi pengeditan tambahan.
“OPPO Reno14 Series Hangout Zone bukan hanya tempat untuk mencoba teknologi, tapi benar-benar terasa seperti basecamp festival. Bisa istirahat, bertemu teman baru, sambil tetap menikmati vibes festival,” ujar Brandon Salim, aktor sekaligus content creator yang hadir di LaLaLa Fest 2025.
OPPO Reno14 Series Hangout Zone juga semakin meriah dengan kehadiran sejumlah kreator populer, di antaranya Regina Phoenix hingga Brandon Salim.
Baca Juga: Hearts2Hearts Umumkan Comeback Saat Tampil di LaLaLa Fest 2025
Interaksi mereka bersama para pengunjung membuktikan bahwa OPPO mampu menghadirkan ruang yang relevan dengan dunia anak muda, bukan hanya soal musik, tetapi juga soal ekspresi, koneksi, dan komunitas.
Selain zona interaktif, pengunjung bisa menggunakan LaLaLa Festival Token di OPPO Reno14 Series Hangout Zone untuk membawa pulang berbagai perangkat OPPO.
Inovasi ini menjadi bukti bahwa OPPO terus mencari cara untuk berinteraksi dengan generasi muda lewat cara yang fun, personal, dan sesuai gaya hidup mereka.
Lalu Bloom Stage by OPPO menjadi salah satu highlight utama festival. Dengan menghadirkan line-up musisi lokal hingga internasional, Bloom Stage by OPPO membawakan pengalaman imersif yang memadukan musik, lifestyle, dan teknologi.
Bagi banyak pengunjung, panggung ini menjadi titik kumpul memorable yang mempertegas kedekatan OPPO dengan dunia musik dan kreativitas anak muda.
“Musik dan teknologi memiliki cara unik untuk menyatukan anak muda. Kehadiran OPPO di LaLaLa Festival 2025 melalui OPPO Reno14 Series Hangout Zone dan Bloom Stage by OPPO adalah bukti komitmen kami untuk menjadi partner hangout kreatif, mendukung generasi muda mengekspresikan diri, dan membawa pulang cerita terbaik dari festival,” ujar Patrick Owen, Vice President OPPO Indonesia.
Berita Terkait
-
Hearts2Hearts Umumkan Comeback Saat Tampil di LaLaLa Fest 2025
-
Perdana Manggung di Indonesia Lewat LaLaLa Fest 2025, Carmen Hearts2Hearts Menangis Haru
-
Tampil Perdana di Indonesia, Carmen Hearts2Hearts Nangis Haru di LaLaLa Fest 2025
-
Oppo Reno 15 Series Dalam Pengembangan, Ada 3 Ukuran Layar
-
Nostalgia Bareng Do As Infinity di Panggung LaLaLa Fest 2025
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Telkom Buka Lowongan Magang 6 Bulan ke Fresh Graduate, Dapat Uang Saku Setara UMP!
-
Nubia Z80 Ultra Segera Rilis: Usung Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan Kamera Bawah Layar
-
Laris, Nintendo Switch 2 Cetak Rekor Penjualan
-
Cara Menggunakan dan Menonaktifkan Fitur Instagram Map, Apakah Aman?
-
Kolaborasi dengan Ricoh, Perusahaan Pamer Hasil Kamera Realme GT 8 Pro
-
Mencoba Bangkit, HMD Siapkan HP Baru Mirip iPhone 17
-
Segera Debut, Konfigurasi Memori Oppo Pad 5 Terungkap
-
Battlefield 6 Resmi Rilis: Penjualan Tembus Triliunan Rupiah, Diinginkan Jutaan Penggemar
-
Lolos Sertifikasi SDPPI, Peluncuran iQOO 15 ke Indonesia Makin Dekat
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 12 Oktober 2025: Ada Vector Batik, SG2, dan Hadiah Timnas