Suara.com - Tak terlalu banyak teaser, Motorola resmi meluncurkan True Wireless Stereo (TWS) anyar dengan harga kompetitif. Produk yang baru saja debut yaitu Moto Buds Loop dan Moto Buds Bass.
Bergaya open-ear, Moto Buds Loop dibanderol dengan harga 7.999 rupee atau Rp 1,5 juta.
Moto Buds Bass memiliki harga 1.999 rupee atau Rp 370 ribu. Sebagai informasi, Moto Buds Loop tersedia di pasar India dan Amerika Serikat.
Perusahaan bahkan menyediakan Moto Buds Loop dengan kristal Swarovski dengan harga 299 dolar AS atau Rp 4,9 juta.
Belum diketahui apakah TWS Motorola masuk ke pasar Indonesia atau tidak. Perusahaan sejauh ini sudah merilis Moto G45 5G, Motorola Edge 60 Fusion, Motorola Edge 60 Pro, dan Moto G86.
Tablet anyar seperti Motopad 60 Pro serta Motopad 60 Lite juga lolos sertifikasi di Tanah Air. Kita berharap bila perusahaan memasukkan TWS terjangkau mereka ke Indonesia.
Fitur TWS Motorola
Yang paling mencuri perhatian adalah Moto Buds Loop, sebuah TWS open-ear yang lahir dari kolaborasi tak terduga dengan raksasa audio, Bose.
Dengan driver 12mm yang "disetel oleh Bose", earphone ini menjanjikan kualitas suara premium dan pengalaman audio 3D berkat teknologi suara spasial.
Baca Juga: CMF Buds 2 dan 2a Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, TWS Murah dari Nothing
Desain open-ear memungkinkan pengguna tetap waspada terhadap lingkungan sekitar, ideal untuk berolahraga di luar ruangan.
Untuk panggilan jernih, Motorola menyematkan sistem mikrofon ganda dengan CrystalTalk AI. Daya tahan baterainya pun impresif, mencapai 39 jam dengan casing.
Moto Buds Loop mendukung fitur Moto AI dan Smart Connect, serta kompatibel dengan aplikasi Moto Buds.
Bagi kamu yang mencari fitur maksimal dengan harga terjangkau, Moto Buds Bass hadir sebagai jawaban.
Mengutip Gadget360, TWS in-ear ini menawarkan peredam bising aktif (ANC) hingga 50dB, fitur yang biasanya ditemukan di kelas premium.
Ditambah daya tahan baterai total yang mencapai 48 jam, earphone ini siap menemanimu beraktivitas.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
FFWS 2025 Jakarta Mengguncang! Update Flame Arena Hadirkan Loadout, Taktik Baru, Booyah!
-
Canon Sukses Besar! Kelas Foto dan Video Pernikahan di Sumatera Ludes Terjual, Dukung Talenta Lokal
-
20 Kode Redeem FC Mobile 25 Oktober: Boost Skuadmu dengan Gems, Koin, dan Pemain Edisi Khusus
-
Situs Web Kamu Bisa Jadi Sarang Konten Ilegal Tanpa Sadar, Ini Modus Kejahatan Siber Terbaru!
-
20 Kode Redeem FF 20 Oktober Hadirkan Skin M1887, Bundle Langka, dan Diamond Gratis!
-
Cara Gampang Stop Iklan Pop-up di Xiaomi HyperOS Selamanya
-
Qualcomm Snapdragon 685 vs MediaTek Helio G100, Bagus Mana?
-
Lulusan S2 ITB Ini Putuskan Pulang Kampung dan Buka Warung Sate, Banjir Pujian dari Netizen
-
Jaket Premium Othman Cuma Rp 799 Ribu Plus Kuota 75GB dari SIMPATI, Hanya di Sini!
-
Rumor : Produksi iPhone Air Dikurangi, Ada Apa?