Suara.com - Apple segera meluncurkan iPhone 17 Series. Seperti biasa, setiap rilis baru akan membuat beberapa model lama diprediksi berhenti diproduksi.
Kondisi ini bisa jadi membuat sebagian pengguna mencari opsi lain. Pasalnya, harga iPhone terbaru terbilang tinggi.
Menariknya, banyak brand Android kini menghadirkan desain mirip kamera iPhone. Bentuk kamera boba jadi ciri khas yang juga diadaptasi ke HP murah.
Tak hanya desain, fitur yang ditawarkan pun cukup mumpuni. Ada baterai besar, memori lega, dan sistem operasi terbaru yang nyaman dipakai.
Kalau kamu ingin tampil gaya tanpa boros, ada banyak pilihannya. Berikut rekomendasi 5 HP Android murah dengan kamera boba iPhone.
1. realme Note 60X
Realme Note 60X hadir sebagai pilihan HP murah dengan desain kamera boba ala iPhone. Harganya hanya Rp1.349.000, menjadikannya opsi menarik.
HP ini dibekali RAM 4 GB dan memori internal 128 GB, cukup lega untuk menyimpan aplikasi dan foto. Sistem operasi yang digunakan adalah Android 14 dengan Realme UI yang ringan.
Di sektor kamera, terdapat lensa utama 8 MP ditemani auxiliary lens, serta kamera depan 5 MP untuk kebutuhan selfie. Baterai 5000 mAh dengan pengisian 10W membuatnya mampu bertahan seharian.
2. OPPO A5i
OPPO A5i dibanderol Rp1.599.000 dengan performa andal di kelasnya. Ponsel ini ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 6s 4G Gen 1 yang cukup bertenaga untuk aktivitas harian.
Baca Juga: Bocoran Harga iPhone 17 Muncul Jelang Peluncuran, Makin Mahal?
Memori 4 GB RAM dan 128 GB ROM memastikan ruang penyimpanan lega. HP ini juga dilengkapi kamera utama 8 MP dengan bukaan f/2, serta kamera depan 5 MP f/2.2 untuk selfie.
Baterai berkapasitas 5100 mAh menjadi salah satu keunggulannya. Dengan daya sebesar itu, pengguna bisa lebih leluasa tanpa khawatir cepat kehabisan baterai.
3. Xiaomi Redmi 13X
Xiaomi Redmi 13X menjadi pilihan menarik di harga Rp1.799.000. Dengan desain kamera boba yang mirip iPhone, ponsel ini terlihat stylish dan modern.
Performa ditunjang RAM 8 GB dan memori internal 256 GB yang masih bisa ditambah dengan microSD. Sistemnya sudah memakai Android 14 dengan antarmuka HyperOS.
Daya tarik utama ada pada kameranya. Kamera utama 108 MP wide dengan PDAF mampu menangkap detail tinggi, ditemani lensa macro 2 MP. Kamera depan 13 MP juga siap memenuhi kebutuhan selfie.
Baterai 5030 mAh membuatnya nyaman digunakan seharian, apalagi dengan dukungan Dual SIM yang fleksibel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Ekosistem REDMI Note 15 Series Kian Lengkap dengan Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses
-
7 HP Android Rp3 Jutaan Terbaik Paling Banyak Diburu, Spek Dewa Cocok Buat Multitasking
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Januari 2026, Klaim Pemain TOTY 115-117 Gratis
-
Asus Perkenalkan Zenbook AI Terbaru: Desain Super Tipis, Performa Cerdas, Baterai Tahan Lama
-
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
-
5 HP Murah RAM Besar Harga Rp1 Jutaan Terbaik 2026, Performa Stabil untuk Multitasking
-
Baterai HP Cepat Habis dan Panas? Waspada Penyadapan, Ini Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak
-
6 HP RAM 12 GB Baterai Badak Harga di Bawah Rp2 Juta, Gaming Lancar Anti Ngelag
-
Adu Spek Redmi Note 15 5G vs Realme C85 5G: Pilih HP Murah Rp3 Jutaan yang Mana?
-
Video Gameplay Resmi Forza Horizon 6 Beredar, Siap Debut pada Mei 2026