Suara.com - Honor Pad 10 resmi dikenalkan ke Indonesia. Ini adalah tablet Honor terbaru yang membawa keunggulan seperti desain tipis dengan performa cerdas.
“Peluncuran tablet generasi sebelumnya telah mendapat sambutan yang sangat positif di pasar Indonesia, dan hal ini memberi kami kepercayaan diri untuk menghadirkan seri terbaru dengan inovasi yang lebih relevan," kata Justin Li selaku President of HONOR South Pacific, dikutip dari siaran pers, Kamis (4/9/2025).
Spesifikasi Honor Pad 10
Honor Pad 10 mengusung layar anti silau IPS LCD 12,1 inci, resolusi 2.5K 2560 x 1600 piksel, refresh rate 120Hz, kecerahan 500 nits, dan gamut warna DCI-P3.
Layar tablet ini juga mendukung beberapa sertifikasi untuk kenyamanan mata mulai dari TÜV Rheinland untuk Low Blue Light (Hardware Solution) dan Flicker Free Eye Comfort dengan DC Dimming. Ada pula AI Defocus Technology turut mengurangi ketegangan mata saat penggunaan jangka panjang.
Sisi belakang Honor Pad 10 ada kamera 8MP dengan fitur Auto Focus. Sementara bagian depan ada kamera selfie 8MP.
Honor Pad 10 diperkuat prosesor Snapdragon 7 Gen 3 yang dipasangkan dengan RAM 8GB dan ROM 256GB. Sistem operasinya MagicOS 9 berbasis Android 15.
Software ini membuat tablet Honor itu mendapatkan banyak fitur AI, mulai dari AI Notes Assistant, AI Voice-note Sync, AI Speech Recognition, serta Text Translation.
Selanjutnya ada AI Summary, AI Smart Layout, AI Handwritten Formula Recognition hingga AI Handwriting Beautification. Ada pula fitur Multi-Window mendukung multitasking.
Tablet ini turut membawa pengalaman PC berkat aksesori tambahan seperti HONOR Pad 10 Smart Bluetooth Keyboard dan HONOR CHOICE Pencil.
Baca Juga: Samsung Galaxy Tab S11 dan S11 Ultra Resmi Dirilis, Ini Spesifikasinya
Baterai Honor Pad 10 berkapasitas 10.100 mAh yang dipasangkan dengan charger 35W. Fitur tablet lainnya meliputi Wifi 2.4GHz & 5GHz, Bluetooth 5.3, dan USB-C.
Harga Honor Pad 10
Honor Pad 10 dibanderol Rp 5.999.000 yang tersedia dalam varian warna Gray. Selama pre order 5 September, konsumen mendapatkan bonus berupa Rp 3.499.000 berupa HONOR Pad 10 Smart Bluetooth Keyboard, HONOR CHOICE Pencil, HONOR Giftbox, garansi perpanjangan 1 tahun, dan cashback hingga Rp 500.000.
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy Tab S11 dan S11 Ultra Resmi Dirilis, Ini Spesifikasinya
-
Infinix XPAD 20 Pro Lolos Sertifikasi di Indonesia: Tablet Murah dengan Layar 12 Inci
-
Infinix XPAD 20 Pro Meluncur, Diotaki Helio G100 Ultimate dan Baterai 8.000mAh
-
Rekomendasi 5 Tablet Ini Siap Ngedit Video Kamu, Konten Kreator Wajib Tahu!
-
Cara Dapat Skin Honor of Kings x Jujutsu Kaisen, Banyak Hadiah Gratis
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Ekosistem REDMI Note 15 Series Kian Lengkap dengan Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses
-
7 HP Android Rp3 Jutaan Terbaik Paling Banyak Diburu, Spek Dewa Cocok Buat Multitasking
-
31 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Januari 2026, Klaim Pemain TOTY 115-117 Gratis
-
Asus Perkenalkan Zenbook AI Terbaru: Desain Super Tipis, Performa Cerdas, Baterai Tahan Lama
-
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
-
5 HP Murah RAM Besar Harga Rp1 Jutaan Terbaik 2026, Performa Stabil untuk Multitasking
-
Baterai HP Cepat Habis dan Panas? Waspada Penyadapan, Ini Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak
-
6 HP RAM 12 GB Baterai Badak Harga di Bawah Rp2 Juta, Gaming Lancar Anti Ngelag
-
Adu Spek Redmi Note 15 5G vs Realme C85 5G: Pilih HP Murah Rp3 Jutaan yang Mana?
-
Video Gameplay Resmi Forza Horizon 6 Beredar, Siap Debut pada Mei 2026