Suara.com - Apakah Anda penasaran dengan cara buat miniatur motor AI BANDAI Style selain pakai Gemini?
Tren ini sedang hangat di media sosial, di mana foto motor kesayangan disulap menjadi miniatur realistis ala action figure dengan detail tajam seperti model kit premium.
Dengan pendekatan AI yang tepat, Anda bisa membuat visual keren tersebut tanpa keahlian desain 3D.
Walaupun Google Gemini memang populer untuk gaya ini, Anda bisa mencoba alternatif lain yang tak kalah mumpuni.
Cara Membuat Miniatur Motor AI BANDAI Style Selain Pakai Gemini
Berikut adalah AI lain yang bisa Anda gunakan untuk membuat miniatur motor BANDAI style.
1. MidJourney
MidJourney sangat dikenal karena hasil visualnya yang detail dan realistis. Dengan langkah sederhana, Anda bisa membuat miniatur motor ala Bandai:
- Buka Discord dan pastikan Anda sudah berlangganan MidJourney.
- Masuk ke channel /imagine, lalu ketik prompt sesuai kebutuhan.
- Unggah foto motor Anda sebagai referensi (opsional, tapi hasil lebih personal).
- Ketik prompt berikut: Create a highly detailed 1/7 scale miniature figurine of the motorcycle in the image, placed on a computer table with a transparent acrylic base, glossy plastic texture, Studio lighting, in front of a BANDAI-style packaging box with Japanese text and custom artwork.
- Tunggu hasil render muncul, lalu pilih variasi atau upscale yang paling sesuai.
2. Stable Diffusion + LoRA (via CivitAI)
Baca Juga: Wajah Miniatur AI Jadi Aneh? Jangan Panik! Ini 5 Trik Rahasia Biar Wajahnya Sempurna
Stable Diffusion bisa digunakan untuk eksperimen mendalam, apalagi jika dipadukan dengan model LoRA yang khusus dibuat untuk efek miniatur. Berikut cara membuat miniatur motor AI pakai Stable Diffusion.
- Unduh Stable Diffusion di komputer Anda (atau pakai layanan berbasis web).
- Pasang LoRA “miniature/figurine effect” dari CivitAI untuk hasil lebih realistis.
- Masukkan foto motor yang ingin Anda ubah jadi miniatur.
- Prompt: 1/7 scale miniature motor figurine with perfect detail, placed on a workbench with acrylic base, realistic plastic finish, Bandai-style toy box beside it, soft studio lighting, ultra-realistic render.
- Atur parameter (CFG scale, sampling steps, resolusi) agar hasilnya lebih tajam.
- Proses gambar lalu simpan hasil miniatur motor Anda.
3. LMArena AI
LMArena AI menawarkan cara paling praktis untuk membuat miniatur motor AI ala Bandai tanpa repot instalasi. Berikut langkahnya:
- Buka situs LMArena AI melalui browser.
- Upload foto motor yang ingin dijadikan miniatur.
- Paste prompt berikut: Generate a 1/7 scale realistic miniature of the motorcycle in the photo, placed on a wooden desk with small props such as books and tools, plus a Bandai-style toy packaging box with original artwork. Use soft cinematic lighting for a stylish, Instagram-worthy look.
- Klik generate dan tunggu proses selesai.
- Unduh hasil akhir yang langsung bisa dibagikan ke media sosial.
Tips Agar Hasil Miniatur Motor AI Makin Nyata
Agar hasil miniatur motor AI semakin realistis, ada beberapa hal yang bisa Anda coba:
- Gunakan pencahayaan studio dalam prompt, misalnya “soft cinematic lighting” atau “studio light setup” supaya hasil terlihat seperti foto produk asli.
- Tambahkan detail skala, seperti “1/7 scale” atau “miniature figurine,” agar AI tahu gambar harus menyerupai model kit, bukan motor asli.
- Sertakan elemen pendukung, misalnya meja kerja, box Bandai, atau properti kecil lain yang membuat miniatur terlihat proporsional.
- Eksperimen dengan background; latar polos membuat fokus ke motor, sedangkan meja atau rak mainan memberi kesan lebih hidup.
- Gunakan resolusi tinggi saat render, lalu crop atau edit ringan untuk mempertajam detail plastik dan bayangan.
Dengan langkah-langkah di atas serta tips tambahan, Anda bisa langsung bereksperimen membuat miniatur motor AI ala Bandai style sesuai kreativitas. Tinggal pilih AI yang paling cocok untuk kebutuhan Anda, lalu coba mainkan promptnya agar hasil semakin nyata.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari 2026, Klaim Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Oppo A6 5G Meluncur di Pasar Global, HP Murah Tangguh dengan Baterai 7.000 mAh
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Januari 2026, Klaim 10.000 Gems dan Pemain TOTY 115-117
-
5 Rekomendasi Tablet Rp1 Jutaan RAM 8GB, Multitasking Lancar Anti Lemot
-
Ulang Tahun ke-5, Game Hitman 3 Hadirkan Fitur Cross-Progression
-
Teaser Beredar, HP Gaming Red Magic 11 Air Siap Rilis Global
-
Keamanan Siber Indonesia Terjun Bebas, Peringkat Global Tersalip Filipina
-
Bocoran Harga Realme P4 Power, HP Baru dengan Baterai 10.000 mAh
-
Jadwal M7 Mobile Legends Hari Ini: AE Bertarung Demi Tiket Final, ONIC Main Jam Berapa?
-
36 Kode Redeem MLBB Terbaru 21 Januari: Klaim Emote, Skin M7, dan 140 Diamond Gratis