Suara.com - Salah satu olahraga yang simpel dan mudah dilakukan tanpa perlu banyak persiapan atau mengeluarkan biaya adalah lari. Meski simpel, olahraga lari memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan jiwa.
Kini ada banyak aplikasi lari yang bisa mendukung olahraga larimu. Aplikasi lari biaasanya berfungsi mencatat seberapa jauh jarak lari kamu, sebut saja Strava.
Aplikasi ini bisa kamu akses di HP Android ataupun iPhone. Kebanyakan orang mungkin hanya mengenal Strava sebagai aplikasi lari karena beberapa waktu lalu sempat viral.
Padahal, ada juga aplikasi lari lainnya yang tak kalah keren. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi lari selain Strava yang bisa kamu unduh dan coba!
1. Relive, Run, Ride, Hike & More
Relive merupakan aplikasi yang dirancang untuk membuat aktivitas lari jadi lebih menarik sekaligus bermakna. Aplikasi lari ini dilengkapi berbagai fitur menarik. Tidak hanya membantu kamu melacak aktivitas lari, tetapi juga memungkinkan kamu untuk berbagi pengalaman dengan cara yang unik.
Salah satu fitur menarik dan unik dari Relive adalah kemampuannya membuat video 3D dari aktivitas lari. Video ini akan menampilkan rute yang berhasil kamu tempuh, lengkap dengan foto serta video yang kamu ambil selama berlari.
2. Running App – GPS Run Tracker
Running App – GPS Run Tracker adalah hasil rancangan Leap Fitness Group yang siap membantu para pelari dari semua tingkat kebugaran untuk mencapai tujuan mereka. Aplikasi ini dibekali berbagai fitur canggih, membuatnya menjadi salah satu pilihan utama bagi pelari di seluruh dunia.
Aplikasi yang memanfaatkan teknologi GPS ini dapat melacak rute, jarak, kecepatan, serta elevasi selama berlari. Data ini dapat membantu pelari untuk memahami performa mereka serta membuat penyesuaian yang diperlukan untuk mencapai target mereka.
3. Charity Miles
Charity Miles adalah aplikasi yang memungkinkan penggunanya untuk berlari sembari beramal. Menarik sekali, bukan? Setiap kilometer yang berhasil kamu tempuh akan menghasilkan donasi untuk berbagai organisasi atau badan amal.
Aplikasi ini tidak hanya memotivasi penggunanya untuk berlari, tetapi sekaligus memberikan dampak positif bagi masyarakat. Charity Miles mempunyai fitur sosial yang memungkinkan kamu untuk bergabung dengan komunitas pelari dengan tujuan sama.
Kamu dapat berbagi pencapaian, saling memberi dukungan, serta saling memotivasi dengan bergabung dalam tantangan dan acara komunitas.
4. Running Distance Tracker+
Running Distance Tracker+ merupakan aplikasi pelacakan lari yang populer di kalangan pelari dari berbagai tingkat keahlian. Aplikasi ini dapat memberikan data pelacakan yang akurat disertai berbagai fitur yang bermanfaat untuk mencapai tujuan kebugaran pengguna.
Semua fitur bisa diakses dengan mudah karena antarmukanya yang sederhana dan menarik. Aplikasi ini juga dapat memberikan umpan balik suara real-time tentang jarak, waktu, serta kecepatan untuk membantu pengguna tetap termotivasi dan memantau progres lari mereka.
5. Adidas Running
Adidas Running sebelumnya dikenal dengan nama Runtastic. Aplikasi ini dirancang untuk membantu pelari yang dilengkapi berbagai fitur canggih. Adidas Running memungkinkan pengguna untuk bergabung dalam tantangan jarak mingguan dan bulanan.
Pengguna juga bisa membuat tantangan custom untuk bersaing dengan teman. Fitur ini tidak hanya memotivasi pengguna untuk tetap konsisten berlari, tetapi juga menambah pengalaman seru dan menyenangkan dengan kompetisi yang sehat.
6. Nike Run Club (NRC)
Nike Run Club atau NRC merupakan aplikasi lari yang juga memanfaatkan teknologi GPS. Aplikasi ini menawarkan program latihan yang bisa disesuaikan dengan tujuan serta tingkat kebugaran pengguna.
Pengguna bisa membandingkan performa mereka dengan teman atau pelari lain di papan peringkat. Aplikasi ini juga memberikan trofi dan lencana untuk pengguna yang berhasil merayakan pencapaian seperti lari 5k tercepat atau jarak terjauh yang pernah ditempuh.
7. Start Running for Beginners
Start Running for Beginners dirancang khusus untuk membantu pemula memulai rutinitas lari. Berbagai fitur menarik yang ditawarkan aplikasi ini membuat proses belajar berlari jadi lebih mudah serta menyenangkan.
Aplikasi ini juga menawarkan rencana latihan yang disesuaikan dengan tingkat kebugaran pengguna, mulai dari program dasar untuk pemula hingga rencana yang lebih menantang. Aplikasi ini juga dapat membantu pengguna meningkatkan stamina dan kekuatan secara bertahap.
8. Map My Run
Map My Run dikembangkan oleh Under Armour, menawarkan aplikasi lari yang dapat melacak serta memetakan rute lari. Aplikasi ini juga menyediakan analisis detail tentang performa lari penggunanya.
Kamu bisa membuat rencan pelatihan yang bisa disesuaikan dengan tingkat kebugaran serta tujuanmu. Aplikasi ini akan memberikan tips pelatihan yang dipersonalisasi dan pelatihan audio real-time untuk statistik seperti kecepatan, jarak, hingga durasi lari.
9. Zombies, Run!
Zombies, Run! adalah aplikasi yang tepat jika kamu mencari aplikasi lari yang menyenangkan. Aplikasi ini menggabungkan aktivitas lari dengan cerita petualangan di mana penggunanya harus berlari untuk menghindari zombie! Setiap sesi lari akan menjadi misi yang menantang, mendebarkan, sekaligus menyenangkan!
10. Runna
Runna adalah aplikasi penghitung jarak lari yang dibuat oleh pelatih lari asal Inggris, Ben Parker dan Steph Davis. Aplikasi ini dapat memberikan program lari sesuai kebutuhan pengguna, mulai dari jogging santai hingga lari 5K.
Kontributor : Rizky Melinda
Berita Terkait
-
5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
-
Lebih dari Sekadar Fun Run: Ini Konsep "Running Date" Pertama yang Viral di Kalangan Gen Z
-
5 Rekomendasi Sepatu Puma Wanita Tanpa Tali yang Nyaman untuk Jalan Kaki dan Lari Lansia
-
7 Rekomendasi Smartwatch Lari Anti Air Terbaik, Fitur Lengkap Mulai Rp300 Ribuan!
-
5 Headset Sport Bluetooth Terbaik untuk Lari: Tahan Air dan Keringat, Bass Super Nendang
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
33 Kode Redeem Free Fire 19 Januari 2026: Klaim Bundle Gojo dan Bocoran Buya Pas Ramadan
-
29 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Januari 2026 dan Bocoran Event Cerita Bangsa Portugal
-
9 HP Realme Harga Rp1 Jutaan, Ada Pilihan RAM 8 GB dan Memori Lega 128 GB
-
5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
-
5 Fakta TheoTown yang Sedang Viral di Indonesia, Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Pemerintah
-
Daftar Harga HP Vivo Januari 2026, Lengkap Mulai Seri Murah hingga Flagship
-
7 Tablet Xiaomi Terbaik untuk Kerja, Performa Kencang Mulai Rp1 Jutaan
-
HP Baterai 6000 mAh Tahan Berapa Hari? 5 Merek Ini Paling Awet di Kelasnya
-
Jangan Buru-buru Ganti HP Baru, Ini 5 Tips Agar HP Lawas Tetap Awet dan Anti Lemot
-
7 Penyebab HP Cepat Panas Kayak Setrikaan dan Cara Mengatasinya