Suara.com - Seni Arsitektur merupakan salah satu medium dalam menyampaikan ide yang tidak hanya dapat dinikmati keindahannya secara visual, tetapi juga rasa.
Keindahan ini pula yang ingin ditunjukkan oleh Artalenta, perusahaan arsitektur terbaik Indonesia berbasis di Bali, melalui berbagai rancangan mewahnya yang juga didukung oleh kualitas mumpuni.
Hal tersebut dibuktikan dengan terpilihnya Artalenta menjadi pemenang dari Luxury Lifestyle Awards dalam kategori The Best Luxury Architect and Interior Design Studio di Indonesia untuk 2 tahun berturut-turut yakni di tahun 2020 dan 2021.
“Dalam desain, kami mengusung prinsip “Bhinneka Tunggal Ika” (Berbeda-beda tapi Tetap Satu), selayaknya moto nasional negara Indonesia. Prinsip tersebut menjadi sebuah konsep dari Artalenta yang mengartikan sebuah keseimbangan yang terjadi dari segala macam perbedaan, baik dari sisi ide, desain, hingga kolaborasi berbagai talenta yang mampu memberikan kontribusi dalam bentuk pola pikir, budaya disiplin, keterampilan dan kerajinan sehingga dapat menghasilkan sebuah karya luar biasa,” kata Uira, Arsitek, Principal, Project Director yang juga merupakan pendiri Artalenta ditulis Kamis (17/6/2021).
Selain didasari oleh kerjasama team yang baik, proyek-proyek yang telah diselesaikan oleh Artalenta kerap kali mendapat pengakuan dan pujian dari klien hingga pakar industri. Dalam kreasinya, Artalenta sering berkolaborasi dengan menyatukan ilmu professional dalam berbagai bidang yang bersangkutan dengan Arsitektur.
Uira dan team Studio secara terampil dapat menghubungkan segala jenis desain, tidak hanya Arsitektur & Interior, juga Sipil dan MEP serta Landscape hingga managemen produksi dan konstruksi bangunan melalui kerja sama dengan para ahli, secara teknis, akurat dan fungsional.
Hal ini tentu saja bertujuan untuk memberikan kolaborasi dan integrasi yang luar biasa juga sangat efektif, efisien, serta keindahan khusus dalam memberikan yang terbaik untuk klien dan selain itu juga memberikan kenyamanan dengan adanya layanan one-stop shopping yang disediakan oleh Artalenta.
“Saya ingin merepresentasikan Bali dan Indonesia dengan karya masterpiece kami di panggung desain Internasional. Saya merasa bangga dan sangat senang bisa kembali memenangkan Luxury Lifestyle Award. Penghargaan ini merupakan suatu pencapaian besar untuk Artalenta dan Indonesia,” tambah Uira.
Artalenta selalu menempatkan kualitas dan memprioritaskan keinginan klien dengan menawarkan solusi komprehensif yang sesuai dengan tujuan klien. Setiap detail arsitektur dan objek interior yang dibuat oleh tim Artalenta mampu membahas dan membentuk suasana khas sesuai yang diinginkan.
Baca Juga: Pemprov Ingin Ambil Alih Bangun Pasar Cinde, Ini Reaksi Ahli Arsitektur Sumsel
Klien-klien Artalenta sendiri sejauh ini sangat yakin dan percaya akan kemampuan yang dimiliki oleh team Artalenta dikarenakan referensi dari setiap projek yang diseleseaikan mampu memberikan kesan yang luar biasa dan fokus pada setiap detail pekerjaan baik dari pemilihan material, pencahayaan, furniture dan aksesoris, juga dalam implementasi estetika bentuk.
Hampir semua material seperti kayu, batu, tembaga, jenis-jenis metal, baja & alumunium, finishing, serta material interior maupun kerajinan seperti kerang, kelapa, wallpaper dll yang secara keseluruhan diimplementasi secara baik sehingga menjadikan karakteristiknya untuk menciptakan visual estetika yang indah, unik dan rasa kemewahan ruang yang luar biasa.
131 Cove Drive di Singapura merupakan contoh sempurna yang memberikan sensasi hunian musim panas yang indah dan tenang, dengan properti mewah yang dirancang oleh Artalenta mampu memberikan kesan sensasi tinggal di tepi pantai dan menggambarkan secara jelas pendekatan Artalenta terhadap arsitektur dan desain.
Uira dan team Studio pada projek ini menciptakan nuansa rumah yang penuh dengan ketenangan melalui penataan desain arsitektural, interior dan bangunan yang di dominasi dengan warna putih serta dipadukan dengan warna biru dan hijau yang mampu memberikan ketenangan dalam rumah.
Dalam projek ini, Tim Artalenta membuat desain dinding facade rumah dibalut dengan alumunium putih dan bangunan yang dilengkapi dengan jendela simetris, pintu kayu, dan tangga kayu beraksen tembaga.
Artalenta menggabungkan struktur bangunannya dengan baja, beton dan alumunium yang interiornya dipercantik dengan elemen logam yang terbuat dari tembaga, perunggu dan emas ditambah kombinasi seni koleksi cat kain, wallpaper, serta kulit.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
374.839 Pohon Ditanam PNM, Jejak Nyata Hijaukan Negeri di Hari Gerakan Satu Juta Pohon
-
BEI Bidik Empat Emiten Sekaligus, Status UMA Melekat pada Saham-saham Ini
-
Bisnis Roby Tremonti, Sosok Diduga Terkait dalam Buku Aurelie Moeremans
-
Tangani Dampak Longsor dan Banjir, Kementerian PU Pastikan Akses Jalan di Sumut Segera Pulih
-
Konsumsi Pertamax Melonjak 20 Persen Sepanjang 2025, BBM Ramah Lingkungan Makin Diminati
-
Rem Darurat Pinjol! OJK Batasi Utang Maksimal 30% Gaji Mulai 2026
-
Aset Pengguna Tokocrypto Tembus Rp5,8 Triliun, Diaudit Teknologi Canggih!
-
Harga Pangan Nasional Terus Melandai, Cabai hingga Bawang Merah Kompak Turun
-
BRI Peduli Berdayakan Penyandang Disabilitas Lewat Pelatihan dan Pemagangan Strategis
-
Harga Minyak Melandai: Antara Krisis Iran dan Ekspor Baru Venezuela