Suara.com - Budaya berbelanja online membuat bisnis ekspedisi memiliki tren pertumbuhan yang positif. Salah satu jasa ekspedisi yang bisa menjadi pilihan adalah Sicepat. Keamanan pengiriman barang lewat ekspedisi Sicepat bisa dipastikan dengan cek resi.
Cara Cek Resi Sicepat
Cara cek resi Sicepat dilakukan lewat website https://www.sicepat.com/checkAwb . Masukkan nomor resi pada kolom yang telah disediakan kemudian klik Lacak.
Setelah itu akan muncul lokasi tempat barang berada beserta perkiraan sampai ke tempat tujuan. Nomor resi tersebut diperoleh dari tanda bukti pembayaran saat pertama kali barang dikirimkan.
Di samping cek resi, Sicepat juga menyediakan layanan cek ongkir. Sama seperti cek resi, cek ongkir ini bisa dilakukan dengan mengakses website Sicepat. Pada menu Cek Ongkir masukkan kota asal, kota tujuan, berat, dan dimensi jika dibutuhkan.
Sebagai contoh barang seberat satu kilogram akan dikirimkan dari Jakarta ke Surabaya. Maka, masukkan Jakarta sebagai kota asal dan Surabaya sebagai kota tujuan. Kemudian masukkan pula berat paket yakni 1 kg. Setelah di klik maka akan muncul jenis layanan beserta tarif dan waktu kemungkinan sampai ke tujuan.
Sicepat menyediakan layanan Best dengan jangka waktu pengiriman satu hari, layanan Gokil yang merupakan layanan pengiriman via kargo dengan jangka waktu 3-4 hari, serta regular dengan jangka waktu 1-2 hari. Terakhir ada pula layanan Si Untung dengan jangka waktu pengiriman 1-2 hari. Sementara itu, tarif layanan pengiriman dari marketplace bisa disesuaikan dengan promosi dan kerja sama.
Baru-baru ini Sicepat Ekspress juga menyabet penghargaan Digital Marketing Champion in Services 2021 pada hari pada pertengahan Oktober lalu. Penghargaan ini diberikan oleh SWA dan Business Digest secara virtual kepada perusahaan yang dianggap memiliki strategi digital marketing efektif dan efisien dalam meningkatkan kinerja bisnis perusahaan.
Penghargaan ini sekaligus menjadi motivasi Sicepat Ekspres untuk terus berinovasi menerapkan strategi digital marketing yang lebih baik di masa depan. Penghargaan juga membuktikan value perusahaan yakni Active dan Creative, dengan selalu berusaha menerapkan konsep 360 degree marketing dalam menghadirkan produk dan layanan bagi customer.
Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19, Ini Deretan Tantangan Industri Kargo Bali
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Pesawat Kargo Kecelakaan di Papua, Diduga Akibat Kabut Menyelimuti Bandara
-
2 Cara Cek Resi Anteraja, Bisa Online dan Offline
-
Dapat Restu Pemegang Saham, PSSI Akan Pisahkan Segmen Usaha
-
2 Jasad Tinggal Tulang Korban Tabrakan Kapal TB Mitra Jaya di Sampang Dievakuasi
-
Pria Tua Cegat Kurir Kargo, Modus Butuh Tumpangan Endingnya Tak Terduga
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Serapan Baru 70 Persen, Belanja Pemerintah Dikebut di 1 Bulan Terakhir 2025
-
Kuota LPG 3Kg Ditambah 350.000 Ton Tanpa Anggaran Baru
-
BI dan Kementerian Investasi Integrasikan Layanan Perizinan
-
CEO Danantara Sebut Merger GOTO dan Grab Masih Berjalan: Sinyalnya Positif
-
Forum Ekonomi KB Bank Hadirkan Tokoh Nasional Bahas Arah Ekonomi dan Investasi Jelang 2026
-
Waduh, NIlai Tukar Rupiah Diramal Tembus Rp16.800 di Akhir Tahun
-
Airlangga Prediksi Pertumbuhan Ekonomi Capai 5,6 Persen, Kalah Optimistis dari Purbaya
-
IHSG Melempem di Akhir Perdagangan Hari Ini Setelah Cetak Rekor, Apa Pemicunya
-
Purbaya Sebut Ekonomi RI Lambat 8 Bulan Pertama 2025 karena Salah Urus, Sindir Sri Mulyani?
-
Harga Cabai Naik Tajam Jelang Libur Nataru