Suara.com - Selalu ada hal baik dan bermanfaat untuk masyarakat yang diberikan sukarelawan Mak Ganjar di setiap kegiatannya. Kali ini, mereka membantu menyejahterakan warga dengan mengadakan pelatihan pembuatan kue bolu bibir khas Makassar.
Pelatihan yang diikuti 50 emak-emak tersebut diadakan di salah satu rumah warga di kawasan Sudiang, Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Indah (46) salah satu warga Biringkanaya yang mengikuti pelatihan dari Mak Ganjar Sulawesi Selatan, mengaku senang dan bersyukur setelah mendapat ilmu dan pengalaman dari kegiatan tersebut.
"Kegiatan ini menjadi suatu pelajaran dapat pelajaran pembuatan kue bibir, kita bisa mengikuti dan membuatnya," ujar Indah ditulis Selasa (26/9/2023).
Pelatihan pembuatan kue bolu bibir itu ditujukan agar warga dapat membuat dan memproduksi kue buatannya sendiri untuk diperjualbelikan dan memiliki penghasilan tambahan.
Seperti yang diungkapkan Indah, dia mengaku ingin memulai usaha kue bolu bibir rumahan dan menjualnya lewat warung setelah mendapatkan pelajaran dari pelatihan yang diadakan Mak Ganjar Sulawesi Selatan.
Diharapkan, warga yang memulai membuat kue olahannya masing-masing dapat memiliki penghasilan sendiri dan kesejahteraannya meningkat.
"Siapa tahu kita ingin membuat jualan warung kue kecil-kecilan yang seperti itu (bolu bibir). Iya kami ingin jualan kue kecil-kecilan di rumah," kata Indah.
Indah pun menghaturkan terima kasih ke para pendukung Capres 2024 Ganjar Pranowo yang berjejaring dalam sukarelawan Mak Ganjar itu.
Baca Juga: Profil Muhammad Sejahtera Dwi Putra: Atlet Menembak Raih Emas Pertama Indonesia di Asian Games 2022
Dia mengaku mendapat banyak kenalan yang sama-sama ingin memulai usaha kue bolu bibir, sehingga menambah semangatnya untuk terus maju dan berkembang.
"Seru sekali kegiatannya. Yang tadinya kita tidak kenalan, akhirnya berkenalan di sini, buat keseruan bersama-sama. Mak Ganjar mantap," ucap Indah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Gaji Petani Kakao Indonesia Bisa Tembus Rp 10 Juta per Bulan, Ini Rahasianya
-
Premini: Akun Keuangan Digital Terverifikasi untuk Remaja 13 - 17 Tahun Hasil Inovasi DANA
-
Faber Instrument Hadirkan Inovasi Audio Kayu Jati Melalui Ekosistem BRI UMKM EXPO(RT)
-
Menperin Sebut Investasi Asing Menguat ke Industri Manufaktur
-
Purbaya Temui Bahlil, Bahas Potensi Kekurangan LPG 3Kg Jelang Nataru
-
Kemenkeu Siapkan Peremajaan Lahan Kakao 5.000 Hektar di 2026
-
Target Produksi Minyak 1 Juta Barel per Hari di 2029, ESDM Ajak Investor Garap 108 Cekungan Migas
-
Profil Ira Puspadewi yang Dapat Rehabilitasi Prabowo usai Divonis 4,5 Tahun Penjara.
-
Mentan Soroti Jalur Tikus Usai Tuding Impor Beras Ilegal di Sabang dan Batam
-
Kabar Skema PPPK Paruh Waktu Dihapus Permanen! Siapa yang Paling Terdampak?