Suara.com - Usaha Binaan PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) Sekatup Sari Indonesia, raih penghargaan Indonesia Halal Industry Awards (IHYA) 2023 kategori Best Small Industry of Traditional Medicine, dari Kementerian Perindustrian RI. Penghargaan diserahkan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.
Pemilik usaha Sekatup Sari Indonesia Hainun, menyampaikan penghargaan ini menjadi penegasan komitmen akan kualitas dan jaminan produk yang terus dijaga pihaknya, sekaligus memberikan kepastian keamanan dan layak konsumsi bagi konsumen.
Produk minuman herbal teh gaharu dan berbagai jenis makanan ringan yang diproduksi Sekatup Sari Indonesia pun dipastikan halal dengan mutu yang terjamin.
Dikatakan Hainun, penghargaan ini semakin memotivasi pihaknya untuk terus meningkatkan kualitas dan kapasitas produksi, agar mampu menempus pasar nasional bahkan ekspor, yang diharap makin berdampak terhadap pengembangan usaha.
"Penghargaan ini sangat berarti dan begitu ditunggu, dan akhirnya usaha kami bisa menjadi salah satu yang terbaik. Ini menjadi pintu pembuka bagi kami untuk terus tumbuh dan bersiap melangkah ke pasar global," papar Hainun, ditulis Selasa (31/10/2023).
Dijelaskannya, seluruh capaian yang saat ini diraih tidak lepas dari peran dan perhatian Pupuk Kaltim, yang sejauh ini terus memberikan pembinaan serta pendampingan.
Sehingga Sekatup Sari Indonesia mampu terus memperbaiki berbagai kekurangan, dengan menghasilkan beragam produk unggulan lokal Bontang untuk menggali pasar potensial.
Sejak awal pembinaan, usahanya difasilitasi beragam kemudahan oleh Pupuk Kaltim. Mulai dari pendampingan pengelolaan usaha, hingga difasilitasi pengurusan berbagai dokumen kelengkapan seperti sertifikasi Halal, sertifikat merek dan paten serta uji BPOM.
Termasuk penguatan kapasitas dengan berbagai dukungan fasilitas penunjang untuk peningkatan tata kelola usaha, guna memberikan jaminan kualitas di tiap produk.
Baca Juga: Pupuk Kaltim Tanam 7.489 Bibit Pohon Buah Tropika untuk Tekan Emisi Karbon
“Kami terus didorong Pupuk Kaltim menghadirkan produk berkualitas dengan pengolahan yang sesuai standar, guna memberi jaminan kepada konsumen. Komitmen ini yang terus kami pegang untuk menjaga kualitas dan kepercayaan,” terang Hainun.
Dirinya pun menyebut menjadi mitra binaan Pupuk Kaltim sangat berdampak positif terhadap pengembangan Sekatup Sari Indonesia, sehingga usaha yang awalnya dirintis pada skala rumahan mampu tumbuh dan terus berkembang seiring makin tingginya permintaan konsumen.
"Kami ucapkan terima kasih kepada Pupuk Kaltim atas dukungan yang selama ini diberikan, sehingga lini usaha Sekatup Sari Indonesia mampu naik kelas. Mulai dari pendampingan sertifikasi halal dan sertifikasi lainnya, hingga promosi produk secara nasional dan internasional telah didukung dan difasilitasi dengan baik," papar Hainun.
VP TJSL Pupuk Kaltim Sugeng Suedi, menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang berhasil diraih Sekatup Sari Indonesia, dan berharap prestasi ini makin memacu semangat usaha untuk lebih berkembang.
Begitu pula dengan jaminan kualitas dan mutu produk yang dihasilkan, diharap dapat terus ditingkatkan guna menjaga kepercayaan konsumen untuk menjangkau pasar yang lebih luas.
"Selamat kepada Sekatup Sari Indonesia, atas prestasi yang diraih sebagai salah satu industri kecil halal terbaik di Indonesia. Pupuk Kaltim berharap penghargaan ini menjadi dorongan untuk terus berinovasi agar usaha makin tumbuh dan berkembang," ungkap Sugeng.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran