Suara.com - Legenda AC Milan Paolo Maldini marah besar atas apa yang terjadi pada Rossoneri saat ini. Tersungkurnya Milan di Serie A dan menipisnya peluang untuk berlaga di kompetisi Eropa musim depan, adalah bukti bahwa kerja keras generasi Rossoneri sebelumnya telah dihancurkan.
Maldini mengungkapkan bahwa bukan kekalahan demi kekalahan yang dialami Milan yang membuatnya marah, akan tetapi sejarah kesuksesan Milan sebagai tim raksasa yang kini seakan dibuang begitu saja.
"Saya menyaksikan pertandingan itu(melawan Parma). Begitu juga dengan pertandingan melawan Atletico dan hampir semua pertandingan dalam dua tahun terakhir."
"Saya marah dan juga kecewa. Bukan pada hasil, karena sebelumnya Milan juga berada di posisi 10 atau 11. Tapi saya marah karena terkesan mereka menghancurkan apa yang sudah dibangun dengan kerja keras 10 tahun sebelumnya," tukas Maldini yang pernah mengenakan ban kapten dilengannya bersama Rossoneri.
"Bagi saya pribadi hal ini sangat buruk. Milan adalah klub besar dengan prestasi gemilang yang dibangun dengan orang-orang yang loyal. Saya tahu dibalik kejayaan masa lalu itu penuh dengan kerja keras. Dan sekarang melihat semuanya dihancurkan membuat saya sangat emosi," tambahnya.
Maldini adalah salah satu pemain kunci kejayaan Rossoneri di masa lalu. Sejak muda Maldini berlatih dan mengabdikan karir sepak bola profesionalnya bersama Milan. 25 musim memperkuat Rossoneri, Maldini turut andil dalam membawa Milan meraih lima gelar Liga Champions dan tujuh gelar Serie A. (Soccerway)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Dikontrak Persija 2,5 Tahun, Begini Statistik Gacor Shayne Pattynama di Liga Thailand
-
Prediksi Skor Bournemouth vs Liverpool: The Reds Cari Kemenangan Perdana Liga Inggris di 2026
-
Taktik Jitu Chivu, Federico Dimarco Jadi Kunci Pesta Gol Inter Milan
-
Sheringham Sindir Roy Keane soal Carrick, Disebut Frustasi Tak Ditunjuk Jadi Pelatih MU
-
Klasemen Terbaru BRI Super League Usai Persija Jakarta Tekuk MU 2-0 di GBK
-
Hasil dan Klasemen Serie A Italia: Inter Milan Pesta 6 Gol, Nerazzurri Kokoh di Puncak
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival