Suara.com - Melakoni journada 32, Barcelona kembali mencatatkan kemenangan. Menjamu Real Betis di Camp Nou, Blaugrana berhasil meraih kemenangan 3-1. Dengan tambahan tiga poin, Barca terus membayangi Atletico Madrid di puncak klasemen.
Melakoni laga krusial kontra Real Betis, Barcelona tampil offensif sejak peluit kick-off dibunyikan. 11 menit bola bergulir, peluang emas pertama Barca tercipta. Sayang tendangan keras Adriano masih mampu dipatahkan penjaga gawang Betis, Adan.
Tekanan yang diberikan Los Cules pun membuahkan hasil. Wasit menunjuk titik putih setelah Alexis Sanchez dijatuhkan di kotak terlarang di menit 14.
Lionel Messi yang maju sebagai algojo, sukses mengeksekusi bola dengan sempurna. Barca memimpin 1-0.
Mendominasi penguasaan bola, Barcelona yang mengurung pertahanan Betis terus menekan. Namun, ketatnya pertahanan tim tamu masih menjadi kendala skema serangan yang dibangun kubu Gerardo Martino. Hingga turun minum, skor 1-0 tidak berubah.
Di babak kedua, tim tamu mengubah pola permainan mereka menjadi lebih terbuka. Alhasil, Betis mampu mencipta sejumlah peluang. Bahkan di menit 64, N'diaye nyaris menyamakan kedudukan jika saja sepakannya tidak digagalkan Pinto.
Asyik membangun serangan, Betis justru kembali kecolongan di menit 67. Berawal dari umpan silang yang dilepaskan Adriano, Jordi Figueras yang mencoba menghalau bola justru memasukkannya ke gawang sendiri. Skor berubah 2-0.
Hanya berselang satu menit, tim tamu berhasil memperkecil kedudukan menjadi 2-1 lewat aksi Ruben Castro yang baru tujuh menit masuk arena pertandingan menggantikan Cedric.
Di menit 86, papan skor kembali berubah. Messi yang menjadi tumpuan setiap serangan yang dibangun Los Cules kembali membawa timnya menjauh 3-1. Gagal mengeksekusi penalti, bola yang lepas dari kawalan Adan langsung disambar pemain asal Argentina.
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 3-1 untuk kemenangan Barcelona tidak berubah.
Susunan Pemain
Barcelona: Pinto, Alves, Bartra, Mascherano, Adriano, Xavi, Busquets, Iniesta, Sanchez, Messi, Pedro.
Real Betis: Adan; Juanfran, Amaya, Figueras, Carlos, Reyes, N'Diaye, Nono, Vadilo, Baptistao, Cedric.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Penyelamatan Gemilang Maarten Paes: Bikin Frutasi Lionel Messi hingga Pemain Arab Saudi
-
Drama 8 Gol di Indonesia Arena, Timnas Futsal Indonesia Segel Tiket Perempat Final
-
Kabar Baik dari Mauro Zijlstra, Cetak Gol dan Asis di Volendam
-
Tak Punya Pembelaan, Jan Oblak Persilahkan Fans Kritik Atletico Madrid usai Kalah dari Bodo/Glimt
-
Satu Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Susul Maarten Paes ke Ajax Amsterdam
-
Liam Rosenior Bongkar Jurus Chelsea Benamkan Napoli di Stadion Diego Maradona
-
Pep Guardiola Cetak Sejarah usai Man City Gilas Galatasaray, Apa Itu?
-
Sundulan Maut Robek Gawang Real Madrid, Anatoliy Trubin: Tiba-tiba Saya Disuruh Maju
-
3 Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang Debut John Herdman di FIFA Series 2026
-
Dominasi Inggris di Liga Champions: 5 Tim Premier League Lolos, Juara Bertahan Lalui Playoff