Suara.com - Asosiasi Manajer Liga (LMA) menganggap tindakan Manchester United memecat David Moyes tidak profesional. LMA menilai, cara MU menyingkirkan Moyes jelang berakhirnya musim Liga Premier dinilai sangat tidak menghargai integritas dan profesionalisme Moyes selama memimpin Setan Merah.
CEO LMA Richard Bevan mengatakan bahwa MU telah mengumumkan pemecatan Moyes sebelum pihak klub berbicara dengannya secara personal.
"LMA sangat kecewa dengan cara Manchester United menyingkirkan David (Moyes). Menurut laporan David dipecat sebelum David secara resmi berbicara dengan petinggi klub," jelas Bevan.
Meski gagal melanjutkan perjuangan Sir Alex Ferguson, LMA menilai Moyes tetap profesional dalam menjalankan profesinya sebagai manajer klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
"Selama menangani United, David, seperti yang biasa dia lakukan, telah menjalankan tugasnya dengan penuh integritas dan profesionalisme. Nilai yang dia yakini dan juga dikaitkan kuat dengan tradisi klub tersebut," tegas Bevan.
Menanggapi tudingan tersebut, Manchester United melontarkan pembelaan. Sebuah sumber di klub mengatakan bahwa Senin siang salah satu petinggi MU Ed Woodward menghubungi Moyes lewat telepon dan meminta untuk bertemu guna membahas hal penting.
Keputusan keluarga Glazer untuk memecat Moyes sendiri baru diambil pada Senin malam.
"Kami tidak terima jika dikatakan telah bertindak secara tidak profesional," tukas juru bicara MU. (skysports)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Rafael Struick Akui Kaget dengan Gaya Latihan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-22
-
Persija Jakarta Tertarik dengan Ivar Jenner
-
Mantan Tangan Kanan Bahas Peluang Van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia
-
Media Inggris Soroti Presentase Kemenangan Giovanni van Bronckhorst yang Diincar Timnas Indonesia
-
Malam Neraka di Eropa! Statistik 'Amburadul' Dean James Jadi Sorotan Usai Timnya Dibantai 4-0
-
Diam-diam Merayap, Timnas Kamboja Kini Punya 8 Pemain Naturalisasi
-
Akui Kehebatan, Hector Souto Anggap Thailand sebagai Lawan Terkuat di SEA Games 2025
-
Ada Perubahan, Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Jumat 28 November 2025
-
4 Pemain Abroad Bisa Tampil di SEA Games 2025, Indra Sjafri Apresiasi PSSI