Suara.com - Pemain Pantai Gading, Yaya Toure tidak berniat untuk meninggalkan Manchester City, klub yang telah dibelanya sejak tahun 2010. Alasan Toure cukup sederhana, yaitu fans. Menurut Toure, perlakuan fans terhadapnya, membuat pemain 31 tahun kerasan bermarkas di Etihad Stadium.
Bahkan pemain yang musim lalu sukses mengantar The Citizens merengkuh gelar Liga Premier, tidak sabar untuk menjalani musim 2014/15.
"Para penggemar selalu bersikap baik terhadap saya, mereka selalu bersikap baik kepada keluarga saya," kata Toure kepada Sky Sports.
"Saya ingin bertahan. Saya akan selalu menghormati kontrak saya. Saya tidak memikirkan semua spekulasi ini. Merupakan kegembiraan besar untuk bertahan dan menikmati musim depan," sambungnya.
Sebelumnya, sepanjang musim panas Toure dikaitkan dengan sejumlah klub sejak agennya, Dimitry Seluk, menulis melalui akun twitter pribadinya bahwa sang pemain tidak kerasan. Seluk mengklaim, pemain Pantai Gading itu tidak mendapat pengakuan yang layak dari klub pada ulang tahunnya di sepanjang lawatan pra musim ke Abu Dhabi, komentar yang segera mendapat dukungan dari Toure melalui Twitter.
Saat itu, tensi antara Toure dengan klub tetap meninggi meski City memasang video di situs resmi klub yang memperlihatkan sang pemain diberikan kue ulang tahun.
"Semuanya baik-baik saja sekarang. Ada banyak spekulasi, Anda tahu. Saya pikir terkadang itu sedikit mengecewakan. Saya perlu melakukan sesuatu untuk para penggemar," tukasnya.
Toure, yang menandatangani kontrak baru berdurasi empat tahun dengan City pada tahun lalu, berencana melakukan pembicaraan dengan pihak klub mengenai masa depannya sebelum pertandingan kedua The Citizens di tur musim panas mereka di Amerika Serikat pada 27 Juli mendatang. (Sky Sports)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Barcelona Punya 2 Opsi untuk Dapatkan Marcus Rashford Lebih Murah dari Man United
-
Diduga Keturunan Indonesia, Pemain Irlandia Ini Layak Dipantau John Herdman
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Buntut Ngamuk di Laga Lawan Inter Milan, Antonio Conte Dijatuhi Sanksi Berlapis
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Minta Pemain Tak Cepat Puas
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Pemain Rp11,3 Miliar Ini Dipuji Setinggi Langit John Herdman, Disebut Layak Naik Level
-
Justin Hubner: Tekel Saya Normal di Inggris, Tapi Jadi Masalah di Eredivisie