Suara.com - Real Madrid akan menghadapi "kompatriot"-nya, Sevilla, di ajang Super Cup Eropa yang akan dihelat di Cardiff City Stadium, Rabu (13/8/2014) dini hari WIB. Laga berlabel "kompatriot" antara Madrid vs Sevilla, bukanlah yang pertama kali terjadi di ajang Super Cup Eropa. Tercatat, pertemuan dua klub satu negara telah terjadi sebanyak tiga kali.
Laga berlabel "kompatriot" pertama kali terjadi pada tahun 1990. Kala itu dua wakil Serie A mencatatkan sejarah sebagai dua tim satu negara yang memperebutkan trofi Super Cup Eropa pertama kali.
Sebagai juara Liga Champions, AC Milan bertemu dengan Sampdoria selaku juara Piala UEFA. Milan selaku juara bertahan, berhasil merengkuh trofi Super Cup Eropa keduanya setelah menang dengan agregat 3-1. Di leg pertama, Milan dan Sampdoria bermain imbang 1-1. Dan di leg kedua, Milan menang 2-0.
Dua wakil Italia kembali memperebutkan trofi Super Cup Eropa di tahun 1993. Milan yang saat itu tengah merajai benua biru, kembali bertemu wakil Serie A yang menjuarai turnamen kasta kedua Eropa, Parma.
Kala itu, Rossoneri harus mendapat malu. Pasalnya, sebagai juara turnamen kasta tertinggi Eropa, Milan tumbang di tangan Parma dengan agregat 2-1. Menang di Ennio Tardini 1-0, Milan tumbang di San Siro dengan skor 2-0.
13 tahun berlalu, dua wakil liga yang sama kembali saling berhadapan di Piala Super Eropa. Kali ini, giliran wakil La Liga yang memperebutkan trofi tersebut di tahun 2006. Berbeda dengan pertandingan sebelumnya yang dimainkan sebanyak dua kali, dua wakil Spanyol hanya memainkan satu pertandingan menyusul perubahan yang dilakukan UEFA pada tahun 1998.
Barcelona sebagai juara Liga Champions ditantang Sevilla. Seperti halnya Milan di tahun 1993, Barcelona harus tertunduk malu setelah ditumbangkan "kompatriot"-nya tersebut dengan tiga gol tanpa balas.
Dan kini, Sevilla akan kembali menghadapi wakil La Liga di ajang tersebut. Tim medioker liga tertinggi di negeri Matador itu akan kembali menghadapi raksasa La Liga. Menghadapi Real Madrid, yang merupakan rival abadi Barcelona, mampukah Sevilla mengulang kesuksesan di tahun 2006?
*** Ikuti live tweet laga pertarungan Real Madrid vs Sevilla di ajang Piala Super Eropa di twitter kami @suaradotcom. Jangan lupa ya.., Rabu (13/8/2014), pukul 1:45 dinihari WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
HUT Jakarta ke-500, Persija Bakal Hadapi Juara Bundesliga
-
Hadapi Ratchaburi FC di16Besar ACL Two, Persib Bandung Minta Penyesuaian Jadwal Liga
-
Bocoran Jersey Prancis Piala Dunia 2026: Logo Ikonik Retro 90-an Bikin Fans Les Bleus Terpikat
-
Persib vs Persija, Jordi Amat Ngebet Jegal Thom Haye dan Eliano Reijnders
-
Ivar Jenner Segera Dicoret FC Utrecht
-
Investasi Bodong Hancurkan Eks MU, dari Gaji Rp900 Juta Per Pekan hingga Bangkrut
-
Kenapa Media Belanda Sebut Ajax Rugi Bajak Jordi Cruyff dari PSSI?
-
Ruben Amorim Isyarat Utak-atik Komposisi Penyerang usai Trisula Mandul Lawan Wolves
-
Harga Tiket Piala Dunia 2025 Super Mahal, Suporter Inggris Bakal Boikot?
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini