Suara.com - Kapten Liverpool Steven Gerrard kecewa dengan kekalahan timnya dari FC Basel di laga kedua fase grup Liga Champions. Kekalahan ini menempatkan Liverpool di posisi tiga klasemen sementara Grup B, di bawah Real Madrid dan Basel.
Marco Streller mencetak satu-satunya gol di menit ke-52 dalam laga yang digelar St. Jacob Park, Kamis (2/10/2014). Gerrard mengakui kekalahan timnya disebabkan kegagalan dalam mengantisipasi bola mati.
"Menurut saya, kami mengawali laga dengan baik di mana Anda dapat berharap kami bermain dan mencetak gol, tetapi kami tidak layak mendapatkan apapun dari pertandingan ini," ujarnya kepada Sky Sports usai pertandingan.
Gerrard marah karena timnya tidak bermain seperti yang diharapkan. Dia menyoroti kinerja timnya yang dinilainya bermain terlalu "lunak".
"Harus diakui, kami tidak cukup baik dalam mengantisipasi set-piece, jadi kami perlu melakukannya dengan benar. Anda tidak akan memenangkan pertandingan sepak bola jika Anda terus kebobolan dari set-piece," katanya.
Gerrard menambahkan, Liverpool bertandang ke markas Basel untuk menang. Kekalahan ini, lanjut dia, akan digunakan timnya untuk melakukan perbaikan.
"Kami datang untuk menang, saya mengharapkan kemenangan, jadi (hasil) itu sangat mengecewakan. Kami akan membahasnya, kami akan melakukan perbaikan seperti yang selalu kami lakukan," tandasnya. (Skysports)
Tag
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci
-
Belum Resmi Tukangi Timnas Indonesia, Timur Kapadze Dibuat Geleng-geleng Suporter Garuda
-
Link Live Streaming Persib Bandung vs Dewa United Malam Ini Jumat 21 November 2025
-
PSM Makassar Mengamuk di Parepare: Hajar PSBS Biak 5-0, Alex Tanque Hattrick!
-
Prediksi Susunan Pemain Persib Bandung vs Dewa United, Bentrok Skuad Timnas Indonesia
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia, Satu Rekor Ini Bakal Pecah
-
Timur Kapadze: Terima Kasih Kepada Pecinta Sepakbola di Indonesia
-
Apa Misi Terselubung Timur Kapadze di Jakarta?