Suara.com - Mitra Kukar dan Persebaya Surabaya harus puas bermain imbang di laga pamungkas Grup 2. Bermain di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur, kedua tim berbagi poin setelah menyelesaikan pertandingan dengan skor 3-3.
Dengan hasil tersebut, kedua tim dipastikan gagal melaju ke babak semifinal menyusul kemenangan PBR atas Persib Bandung di pertandingan lain Grup 2.
Jalannya Pertandingan
Sama-sama membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa lolos ke babak semifinal, permainan tempo cepat ditampilkan kedua tim di Stadion Aji Imbut.
Tampil penuh percaya diri di hadapan pendukung sendiri, Mitra Kukar berhasil membuka keunggulan terlebih dulu saat laga baru berjalan tujuh menit. Raphael Maitimo mengubah papan skor menjadi 1-0 lewat titik penalti.
Tertinggal satu gol, Persebaya langsung bereaksi. Hasilnya, di menit 14 Isaac Pupo berhasil menyeimbangkan kedudukan menjadi 1-1.
Namun kedudukan imbang tersebut tidak berlangsung lama. Empat menit berselang Epandi kembali membawa tuan rumah unggul 2-1.
Jalannya laga semakin memanas. Di pertengahan babak pertama, tepatnya di menit 32, Pupo kembali menyeimbangkan kedudukan menjadi 2-2.
Lima menit kemudian, Persebaya berhasil membalikkan keadaan. Emmanuel Kenmogne kembali mengubah papan skor sekaligus menutup paruh pertama dengan skor 2-3 untuk keunggulan tim tamu.
Jual beli serangan antara kedua tim semakin intens di babak kedua. Sama-sama tampil dengan tempo tinggi, kedua tim berhasil menebar ancaman.
Dari sejumlah peluang yang tercipta di babak kedua, Mitra Kukar berhasil mengkonversi satu peluang menjadi gol. Zulham Zamrun berhasil membatalkan kemenangan Persebaya lewat golnya di menit 51. Skor 3-3 bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain:
Mitra Kukar: Dian Agus Prasetyo; Dedi Gusmawan, Zulkifli Syukur, Reinaldo Lobo, Danan Puspito; Raphael Maitimo, Bima Sakti, Erick Weeks Lewis; Zulham Zamrun, Anindito, Herman Dzumafo.
Cadangan: Joice Sorongan, Diego Michiels, Gunawan Dwi Cahyo, Hendra Ridwan, Misriadi, Jajang Mulyana, Zulvin Zamrun.
Persebaya Surabaya: Jendri Pitoy; Hasim Kipuw, Ambrizal, O K John, Vava Mario Yagalo; Zaenal Haq, Manahati Lestusen, M. Ilham, Isaac Pupo, Wahyu Subo Seto; Emmanuel Kenmogne.
Cadangan: Ferry Rotinsulu, Ricardo Salampessy, Hisyam Tolle, Novri Setiawan, Dedi Kusnandar, Fandi Eko Utomo, Abdul Rahman Lestaluhu.
Berita Terkait
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Jelang Derbi Jatim, Pelatih Arema FC Fokus Benahi Kebugaran Pemain
-
Marselino Ferdinan Berpeluang Samai Catatannya di Persebaya Bersama AS Trencin
-
Diterpa Banyak Kritikan, Pelatih Persebaya Surabaya: Saya Hormati Semua Pendapat
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini