Suara.com - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, diminta produsen baju dan perlengkapan olah raga, Nike, untuk menarik sepatu olah raga merek CR7 miliknya dari peredaran. Pasalnya, Nike, yang notabene adalah perusahaan sponsor untuk sang mega bintang, tidak ingin produknya disaingi oleh sepatu bermerek julukan striker Portugal itu.
Seperti diketahui, beberapa waktu yang lalu, Ronaldo, bekerja sama dengan perusahaan di negara asalnya, Portugal Footwear, meluncurkan produk sepatu yang diberi nama CR7 Footwear. Koleksi sepatu itu dipamerkan pertama kali dalam sebuah acara di Milan, Italia, dan Las Vegas, Amerika Serikat.
Berdasarkan kabar yang beredar di Portugal, Ronaldo seharusnya meminta izin terlebih dahulu kepada Nike, perusahaan sponsor yang membayarnya 5,5 juta Poundsterling atau sekitar Rp109 miliar per tahun, sebelum meluncurkan sepatu CR7-nya. Namun, Ronaldo tak melakukan yang semestinya ia lakukan sampai pihak Nike menyadari bahwa produk Ronaldo berpotensi menimbulkan konflik kepentingan.
Namun, sepertinya kedua belah pihak, baik Nike maupun Ronaldo, sudah mencapai kesepakatan terkait hal ini. Untuk sementara waktu, Ronaldo dan Portugal Footwear akan menghentikan peredaran sepatu olah raga merek CR7. Namun, sepatu bermerek CR7 jenis lain seperti smart suit-shoes dan casual loafers, masih boleh beredar di pasaran.
Dengan kesepakatan yang sudah dibuat dengan Nike ini, maka Ronaldo akan tetap mengenakan produk sepatu Nike sesuai dengan kontrak. Awalnya, Nike sebenarnya tidak mempermasalahkan Ronaldo yang mempromosikan celana dalam dan kaos bermerek CR7 miliknya. Nike mulai gerah ketika Ronaldo mulai memproduksi sepatu dengan mereknya sendiri. (Dailymail)
Berita Terkait
-
Cristiano Ronaldo Investasi AI, Lionel Messi Ketinggalan Zaman Akui Tak Pernah Pakai ChatGPT
-
Daftar Lengkap Pelatih yang Pernah Lawan John Herdman: Ada Pelatih Cristiano Ronaldo dan Messi
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Kenapa Lamine Yamal Ogah Disejajarkan dengan Cristiano Ronaldo?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Xabi Alonso Baru Dipecat, Manchester United Tertarik Merekrut?
-
Thom Haye dan Keluarga Dapat Ancaman Pembunuhan, Polda Jabar Buka Suara
-
John Herdman Panas! Pelatih Baru Timnas Janji Beri Kejutan Besar Maret 2026
-
Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta, John Herdman Sampai Geleng-geleng
-
9 Bintang Timnas Indonesia Kirim Pesan Sambutan Hangat untuk John Herdman
-
Wonderkid MU Shea Lacey Disebut 'The Next' Phil Foden Meski Jadi Biang Keladi Tersingkir di Piala FA
-
Soal Skuad Piala AFF 2026, John Herdman Singgung Striker Juventus yang Bobol Gawang Emil Audero
-
Penyerang Timnas Indonesia Dirumorkan Segera Hijrah ke Liga Thailand, Siapa Dia?
-
John Herdman Percaya Diri Tatap Piala Asia 2027, Optimis Berbicara Banyak
-
Bursa Transfer Pelatih Real Madrid: Enzo Maresca atau Jurgen Klopp?