Suara.com - Tim Bali United Pusam (BUP) akan menjajal kekuatan Gresik United di Stadion Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Sabtu (28/3). Laga uji coba ini dilakukan untuk mengevaluasi kemampuan tim BUP sebelum bergulirnya Indonesia Super League (ISL) 2015.
Asisten Pelatih BUP, Eko Purdjianto mengungkapkan bahwa laga ini dilakukan untuk mengevaluasi kemampuan tim BUP sebelum tampil di ISL pada 4 April 2015."Rencana itu sudah kami sampaikan dan saat ini masih menunggu kabar dari pihak Gresik United," ungkapnya di Kuta, Senin (23/3/2015).
Eko menuturkan bahwa sebelumnya menghubungi kontestan ISL lainnya, seperti Persela Lamongan dan Persipura Jayapura untuk melakukan pertandingan uji coba. Namun, kedua tim itu memastikan tidak dapat datang ke Bali.
"Kami sangat mengharapkan Gresik United bisa hadir ke Bali untuk melakoni uji coba itu," ujarnya.
Namun, apabila Gresik United tidak dapat melakoni uji coba melawan BUP nanti, pihaknya akan lebih fokus mempersiapkan tim untuk melakoni laga ISL.
Selain itu, terkait pemain penyerang asing asal Tunisia, Ben Diffalah Mehdi, menjadi pemain utama BUP, kata dia, masih menunggu hasil tes kesehatan dan rencananya diumumkan pada Rabu (25/3) nanti.
"Kami mengharapkan pemain yang sempat membela Timnas Tunisia itu bisa bergabung dengan kami pada musim ini," ujar Eko. (Antara)
Berita Terkait
-
Memori Indah Djanur dengan Bejo Sugiantoro: Sosok Pelatih Hebat
-
Mimpi Buruk Sepak Bola Jawa: Tak Ada Wakil yang Promosi Liga 1 Musim Depan
-
Sayangkan Ricuh Suporter vs Polisi di Gresik, LIB: Semua Bisa Diselesaikan dengan Kepala Dingin
-
Ricuh Suporter dan Polisi di Gresik, Manajer Deltras Sidoarjo Ungkap Penyebab Awalnya
-
Alasan Polisi Tembakkan Gas Air Mata Saat Rusuh Di Laga Gresik United Vs Deltras FC: Suporter Beringas
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Thom Haye Kasih Respons Berkelas usai Diganjar MOTM, Singgung Lion City Sailors
-
Profil Tim Geypens, Pemain Keturunan Indonesia Menang Voting Gol Terbaik Versi FC Emmen
-
Persib Hadapi Lion City Sailors, Barba Fokus Pemulihan Usai Sakit di Italia
-
Lion City Sailors Dibuat Ketar-ketir Fans Persib, Kenapa?
-
Ambisi Alex Tanque Pertahankan Performa Hattrick Saat Tantang Persis Solo
-
Klasemen Pekan ke-13: Borneo FC Kukuh Puncak Super League, Lanjutkan Rekor Kemenangan Beruntun Ke-11
-
Massimiliano Allegri: Kemenangan di Derbi Milan Bukan Kebetulan!
-
Inter Milan Gagal Tekuk AC Milan, Chivu Fokus Liga Champions
-
2 Pemain Keturunan Menggila di Belanda, Ancaman Bagi Calvin Verdonk di Timnas Indonesia
-
Kalah Menyakitkan dari AC Milan, Cristian Chivu Minta Pemain Belajar dari Kesalahan