Suara.com - Kapten Liverpool Steven Gerrard, tidak lama lagi akan menanggalkan jersey The Reds, Jersey yang telah dikenakannya sejak terjun ke dunia sepak bola profesional.
Menyisakan dua pertandingan, akhir pekan ini Gerrard akan melakoni laga kandang terakhirnya sebagai kapten The Reds di Anfield. Di laga kandang terakhir musim ini, Liverpool akan menghadapi Crystal Palace.
Dalam sebuah konferensi pers yang digelar di Melwood, eks kapten tim nasional Inggris mengaku bahwa penyesalan terbesarnya selama berseragam Liverpool adalah tidak pernah mencicipi trofi Liga Premier.
"Gagal memenangkan Liga Premier adalah cacat dalam karir saya (di Liverpool). Soal itu, tidak ada yang bisa saya lakukan sekarang. Tentunya ini menjadi penyesalan terbesar saya," tukas Gerrard.
"Saya saya masih kecil, saya pernah bermimpi bermain untuk Liverpool. Sekarang saya duduk disini dengan catatan 708 penampilan bersama The Reds. Angka ini lebih besar dari perkiraan saya dulu," tambahnya.
Soal laga terakhirnya di Anfield musim ini, Gerrard tidak menampik bahwa dirinya ingin tampil sempurna di depan fans. Dirinya ingin meraih kemenangan kandang terakhir di hadapan fans.
"Saya sangat ingin meraih kemenangan (di pertandingan kontra Crystal Palace). Saya ingin menampilkan performa terbaik saya terakhir kali di hadapan fans di Anfield," tandasnya.
Gerrard yang merupakan jebolan sekolah sepak bola Liverpool, masuk tim senior di tahun 1998, saat masih berusia 17 tahun. Kecuali trofi Liga Premier, di sepanjang karirnya bersama The Reds Gerrard telah mencicipi sejumlah gelar, termasuk Liga Champions di tahun 2005. (Dailymail)
BACA JUGA:
Gerrard Tolak Tanda Tangani Jersey LA Galaxy
Erick Thohir: Inter Inginkan Yaya Toure
Ini Saran Gerrard pada Liverpool Hadapi Musim Depan
Pesta Tim 'Kuda Hitam' Usai Depak Napoli
Patrice Evra, Putra Mantan Diplomat Pengaman Lini Belakang Juve
Tatap Final Lawan Barca, Evra Teringat Hinaan Rasis Suarez
Ancelotti Bakal Hengkang dari Bernabeu
Benitez Kecewa Napoli Gagal Manfaatkan Peluang
Suarez Diragukan Tampil Lawan Atletico
Berita Terkait
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Mohamed Salah Disebut Jadi Biang Masalah di Balik Melempemnya Florian Wirtz Bersama Liverpool
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Prediksi Persib Bandung Vs Dewa United 21 November 2025, Laga Panas Dijamin Gila-gilaan!
-
Sadio Mane Akui Pernah Ribut dengan Mohamed Salah di Liverpool
-
Timur Kapadze Sudah di Indonesia, China dan Turki Berpeluang Membajak Jika Negosiasi Lambat
-
Jadwal Liga Jerman 22-23 November 2025, Misi Berat Kevin Diks Hadapi FC Heidenheim
-
Jadwal Liga Prancis 22-24 November 2025, Calvin Verdonk Tempur Lawan Paris FC
-
Jan Olde Riekerink Bandingkan Situasi Dewa United dengan Manchester United dan Ajax
-
Manchester United Berniat Buang Sancho dan Rashford Demi Perkuat Lini Tengah
-
PSIM Yogyakarta Siap Tempur Penuh di Laga Krusial Kontra Bhayangkara FC
-
Muncul 4 Nama Baru Calon Pelatih Timnas Indonesia, Ada Pelatih Qatar
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?