Suara.com - Manchester United kembali bermain di Liga Champions musim ini meski harus melewati babak play-off. Hasil undian yang telah dilakukan di Nyon, Swiss mempertemukan "Setan Merah" dengan wakil Belgia, Club Brugge.
United akan menjalani play-off Liga Champions dengan tiga pemain yang ikut mengantarkan "Setan Merah" memenangkan trofi kompetisi kasta tertinggi Eropa pada musim 2007-08. Mereka adalah kapten Wayne Rooney, Michael Carrick dan Jonny Evans.
Ketiga pemain itu mengantarkan United memenangkan Liga Champions musim 2007-08. Selain itu, mereka juga mengantarkan timnya dua kali menjadi runner up yakni musim 2008-09 dan 2010-11.
Selain ketiga pemain itu, The Red Devils juga memiliki pemain rekrutan yang pernah mengangkat trofi Liga Champions. Mereka adalah kiper Victor Valdes, Bastian Schweinsteiger dan Juan Matta.
Valdes memenangkan gelar Liga Champions bersama Barcelona musim 2005-06, 2008-09 dan 2010-11. Sementara Juan Mata mengantarkan Chelsea menjadi juara Liga Champions musim 2011-12. Sedangkan Schweinsteiger berjaya bersama klub lamanya, Bayern Munich pada musim 2012-13.
Laga leg 1 babak play-off akan digelar pada 18 dan 19 Agustus. Sementara leg 2 yang menjadi penentu akan berlangsung sepekan kemudian.
Pemenang di babak play-off akan lolos ke fase Grup Liga Champions. Sementara tim yang kalah akan melanjutkan kiprah mereka dengan masuk fase grup Liga Europa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Apa Kabar Julian Oerip, Masih Ada Kans Dilirik Johnn Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Bawa Lille ke Playoff Liga Europa, Bruno Genesio Bangga dengan Calvin Verdonk
-
Juwensley Onstein Pamer Berada di Nou Camp Barcelona, Benarkah Ia Keturunan Indonesia?
-
Rapor Dean James di Laga Liga Europa, Gagal Bawa Go Ahead Eagles Lolos Playoff
-
Nyaris Malu, Lille Lolos ke Playoff Liga Europa, Calvin Verdonk Cetak Sejarah
-
Menang Dramatis Atas Kirgiztan, Hector Souto Pilih Kalem Soal Perempat Final
-
Hasil Liga Europa: Peforma Ciamik Calvin Verdonk Bawa Lille ke Playoff
-
Berapa Uang yang Keluar dari Ajax Amsterdam untuk Rekrut Maarten Paes?
-
Bakal Lawan Inter Milan, Emil Audero Siap Buktikan Diri!
-
5 Penyelamatan Gemilang Maarten Paes: Bikin Frutasi Lionel Messi hingga Pemain Arab Saudi