Suara.com - Para pemain PSM Makassar menyambut gembira rencana digulirkannya turnamen jangka panjang oleh PT Liga Indonesia pada Maret 2016.
"Kita sangat senang dengan rencana PT Liga Indonesia menggelar turnamen jangka panjang. Kami sebagai pemain tentu mendukung penuh dan siap ambil bagian," kata salah satunya pemain PSM Rasyid Bakri di Makassar, Kamis.
Mantan pemain timnas U-23 itu menjelaskan, turnamen jangka panjang saat ini memang dibutuhkan. Apalagi para pemain belakangan telah jenuh dengan turnamen yang sebelumnya diikuti tim "Juku Eja" yakni Piala Presiden dan Piala Jenderal Sudirman.
Selain itu, turnamen yang digelar pihak Mahaka Sport itu bersifat sementara yang tentu tidak begitu maksimal. Sebaliknya para pemain membutuhkan kompetisi yang sifatnya jangka panjang untuk tetap eksis di persepakbolaan nasional.
"Makanya saat ada rencana mengelar turnamen jangka panjang tentu menjadi kabar yang menggembirakan kami sebagai pemain. Mudah-mudahan rencana ini berjalan lancar dan bisa dilaksanakan pada tahun depan," jelasnya.
Pemain lain Syamsul Chaeruddin dan Iqbal Samad juga sebelumnya mengakui telah jenuh dengan pelaksanaan turnamen. Dirinya mengaku butuh kompetisi yang pelaksanaanya lebih lama Media Officer PSM Makassar, Ramli Manong mengatakan pihaknya memang saat ini lebih memprioritaskan mengikuti kompetisi atau turnamen yang memiliki waktu yang lebih panjang atau bukan bersifat sementara.
Pihak manajemen juga menilai turnamen semata-mata hanya bertujuan mengangkat trofi saja, sehingga tidak ada tujuan utama tampil di kasta yang lebih tinggi.
untuk itu, kata dia, tim yang akan dibentuk tahun depan memang hanya dipersiapkan untu tampi di kompetisi.
"Kami butuh kompetisi bukan turnamen yang sifatnya hanya sementara. Kami juga berharap adanya penambahan jumlah hadiah agar klub bisa jor-joran dalam membangun skuad terbaik," katanya.
Direktur Klub PSM Sumirlan, menyatakan baik PSM ataupun klub lain memang berupaya melaksanakan kompetisi atau turnamen jangka panjang.
"Turnamen yang bakal digagas oleh PT Liga itu rencananya digelar sekitar Maret 2016. Sebelum itu, kita bersama klub lainnya akan lebih dulu melakukan pertemuan untuk membahas masalah ini," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Duo Sayuri Dapat Pengakuan Disebut Layak Main di Liga Portugal
-
Hasil Super League: Borneo FC Comeback di Waktu Kritis Hancurkan PSM Makassar
-
Persib Menang Tipis, Bojan Hodak: Permainan Kami di Babak Kedua Jelek
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Xabi Alonso Dipecat, Real Madrid Panggil Pulang Sosok Penting Era Zidane dan Ancelotti
-
3 Pemain Top Dunia yang Pernah Dilatih John Herdman, Kini Tangani Timnas Indonesia
-
Kata-kata John Herdman yang Bisa Bikin Suporter Timnas Indonesia Merinding
-
Alasan Cesar Meylan Mau Jadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia John Herdman
-
Terlempar ke Pot 3, Timnas Indonesia Terancam Masuk Grup Neraka di Piala AFF 2026
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Martin Keown Kecam Gary Neville soal Kritik Pedas ke Gabriel Martinelli: Dasar Tukang Provok
-
Timnas Indonesia Butuh Banyak Pemain Top Eropa, John Herdman Mau Naturalisasi Lagi
-
Robert Pires Samakan Declan Rice dengan Thierry Henry dan Patrick Vieira