Suara.com - Tottenham Hotspur telah menyelesaikan perekrutan gelandang Newcastle United Moussa Sissoko dengan ikatan kontrak lima tahun, demikian dikonfirmasi klub Liga Inggris itu pada Rabu.
Pemain internasional Prancis itu sempat terlihat akan pindah ke Everton, namun kemudian memilih Spurs setelah klub London itu mengajukan tawaran larut untuk pemain 27 tahun tersebut.
"Sangat gembira untuk bergabung dengan Spurs untuk lima tahun mendatang," cuit gelandang itu pada akun Twitter resminya (@MoussaSissoko).
Sissoko, yang memperkuat Prancis di final Piala Eropa pada musim panas ini, menghabiskan tiga musim dengan Newcastle setelah didatangkan dari Toulouse pada 2013, dan terdegradasi bersama klub timur laut Inggris itu pada musim lalu.
Sebelumnya, Tottenham telah merekrut penyerang Olympique de Marseille Georges-Kevin Nkoudou dengan ikatan kontrak lima tahun, sedangkan Clinton N'Jie dipinjamkan ke klub Prancis itu selama semusim.
Nkoudou (21), yang merupakan kapten timnas Prancis U-21, mencetak lima gol dari 28 pertandingan liga musim lalu ketika Marseille finis di peringkat ke-13.
"#NkoudouSigns namun saya sekarang telah berusia 40 tahun maka saya tidak yakin dapat secepat biasanya," gurau Nkoudou melalui akun Twitternya setelah negosiasi berlarut-larut antara kedua klub akhirnya selesai pada hari terakhir bursa transfer.
Pemain internasional Kamerun N'Jie (23), bergabung dengan Spurs dari Olympique Lyonnais pada Agustus tahun lalu, namun diganggu masalah cedera dan hanya delapan kali tampil di liga musim lalu.
Tottenham, yang mengoleksi lima angka dari tiga pertandingan, selanjutnya akan mengunjungi klub juru kunci Stoke City pada 10 September. (Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
3 Fakta Menarik Ange Postecoglou, Kandidat Ideal untuk Latih Timnas Indonesia
-
Diincar MU dan Tottenham, Antoine Semenyo Punya Klausul Rilis Rp 1,4 Triliun
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Emil Audero Kebobolan Tiga Gol, Pelatih Cremonese Tetap Bangga
-
ET Minta Timnas Indonesia Maksimalkan FIFA Series, tapi Siapa Pelatihnya?
-
Timur Kapadze: Bukan Timnas Indonesia yang Lemah
-
Emil Audero Gemilang, Tapi Roma Tetap Pulang dengan Tiga Poin
-
Arsenal Libas Tottenham 4-1, The Gunners Makin Kokoh di Puncak Klasemen
-
AC Milan Tumbangkan Inter: Pulisic Bersinar, Maignan Jadi Pahlawan
-
Road Map PSSI Ramai Dibahas, Zwiers Pastikan Versi Final Rilis Tahun Depan
-
Coach Timo Optimistis Timnas Putri Panen Pemain dari MLSC: Kami Memudahkan PSSI
-
Timur Kapadze di Jakarta Bukan Sekadar Wisata? Laporan Media Uzbekistan Picu Spekulasi Baru
-
PSSI Akui Kapok Pilih Pelatih Seperti Patrick Kluivert, Nama Besar Nihil Hasil