Suara.com - Timnas Indonesia U-22 meraih tiga poin pertamanya di kualifikasi Piala Asia U-23. Menghadapi Mongolia, skuat besutan Luis Milla ini berpesta gol setelah menang besar tujuh gol tanpa balas.
Pada laga kedua Grup H di National Stadium, Bangkok, Thailand, Jumat (21/7) sore WIB, Indonesia sudah unggul 3-0 di babak pertama. Empat gol lagi dicetak pemain Indonesia di babak kedua
Pelatih Indonesia Luis Milla melakukan beberapa pergantian dalam line up skuatnya setelah dikalahkan Malaysia 0-3. Indonesia pun langsung menekan pertahanan Mongolia di awal pertandingan.
Pada menit kelima ancaman berbahaya datang dari Indonesia namun Marinus Mariyanto Manewar gagal mencetak gol. Hingga 15 menit pertama berlalu belum ada gol yang tercipta dari kedua tim.
Namun dua menit kemudian sebuah serangan berbahaya dilakukan skuat besutan Luis Milla dan berbuah hasil. Gol dicetak Saddil Ramdani lewat sepakan keras kaki kirinya guna menjebol gawang Mongolia.
Tekanan terus dilakukan Indonesia. Pada menit ke-30, Indonesia unggul 2-0 lewat gol Marianus lewat sundulannya di depan gawang setelah menyelesaikan crossing Osvaldo Haay.
Empat menit berselang Indonesia sudah unggul 3-0. Gol dicetak oleh Gavin Kwan lewat tandukkan kepalanya setelah kembali memanfaatkan kecerdikan Osvaldo melepaskan umpan ke depan gawang.
Indonesia kembali melanjutkan tekanannya. Beberapa peluang kembali dimiliki oleh Indonesia namun hingga turun minum skor 3-0 bagi keunggulan Indonesia tetap tidak berubah.
Di babak kedua, Indonesia kembali mengambil insitif serangan. Pada menit ke-55, Indonesia pun sudah unggul 4-0 lewat gol yang dicetak oleh Saddi lewat sepakan keras kaki kirinya.
Peluang emas dimiliki oleh Mongolia di menit ke-61 dan 62 lewat tembakan di dalam kotak penalti. Namun kiper Kurniawan Kartika Aji masih dapat menjaga dengan baik gawangnya.
Pada menit ke-70, Indonesia jauh unggul 5-0 atas Mongolia. Gol tersebut dicetak oleh Osvaldo di depan gawang setelah memanfaatkan kontrol bola yag kurang cermat dari pemain belakang lawan.
Menit ke-87, Indonesia kembali menambah keunggulan menjadi 6-0. Gavin mencetak gol keduanya setelah memanfaatkan bola muntah kiper Mongolia saat membendung tendangan bebas
Menjelang akhir laga, Indonesia akhirnya memastikan kemenangan 7-0 lewat gol Septian David Maulana setelah melakukan kerja sama dengan Evan Dimas dan skor tersebut bertahan hingga laga usai.
Hasil tersebut membuat Indonesia mengumpulkan tiga poin, sama dengan poin Malaysia. Untuk sementara, Indonesia ada di posisi pertama Grup H, unggul selisih gol dari Malaysia.
Sementara Mongolia ada di posisi buncit Grup H dengan meraih satu poin. Namun, Malaysia masih dapat menambah poin karena baru akan menghadapi Thailand malam nanti.
Berita Terkait
-
Kondisi 3 Pemain Abroad Indonesia di Eredivisie: 2 Full Senyum, 1 Sedih
-
Pratama Arhan Balas Dendam di Liga Thailand! Comeback Gila-gilaan di Bangkok United
-
Rahasia di Balik Ketegasan Jay Idzes Sebagai Kapten Timnas Indonesia Meski Masih Muda
-
Erick Thohir Tutup Pintu Buat Shin Tae-Yong Kembali Latih Timnas Indonesia
-
Ricky Kambuaya Akui Mentalnya Terganggu Usai Gagal Loloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Arsenal Tak Terbendung: Bukan Lagi 'Set-Piece FC', Kini Tim Terlengkap di Premier League!
-
SEKALI KLIK! Link Streaming Persib Bandung vs Persis Solo 27 Oktober 2025
-
Kondisi 3 Pemain Abroad Indonesia di Eredivisie: 2 Full Senyum, 1 Sedih
-
Aston Villa Hajar Manchester City, Bernardo Silva Kritik Rekan Setim
-
Jan Olde Riekerink Sindir Keras AFC: Level Asia Tapi Gak Pakai VAR, Aneh!
-
Cedera Parah Hantam Inter Milan: Mkhitaryan Terancam Absen 6 Pekan, Kondisi Marcus Thuram?
-
Pratama Arhan Balas Dendam di Liga Thailand! Comeback Gila-gilaan di Bangkok United
-
Senne Lammens Jadi Pahlawan Baru Manchester United, Amorim Kasih Peringatan: Dia Bukan Schmeichel
-
Rahasia di Balik Ketegasan Jay Idzes Sebagai Kapten Timnas Indonesia Meski Masih Muda
-
Terungkap Kata-kata Hinaan Vinicius Junior kepada Lamine Yamal di Rusuh El Clasico