Suara.com - Tiket pertandingan "big match" antara Arema FC dan tamunya Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 yang digelar di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (12/8/2017) sudah ludes terjual sejak Jumat (11/8/2017).
Menurut Ketua Panpel Arema FC Abdul Haris di Malang, Sabtu, sejak penjualan tiket dibuka di loket kantor Arema, langsung diserbu Aremania dan langsung habis. "Sekarang hanya menyisakan tiket yang dijual di loket on the spot Stadion Kanjuruhan," katanya di Malang, Jawa Timur.
Ia mengatakan tiket yang dijual on the spot di Stadion Kanjuruhan hanya 3.000 lembar karena tiket lainnya sudah distribusikan ke semua korwil Aremania. "Kami berharap dukungan penuh Aremania ini bisa membawa Singo Edan meraih poin sempurna sebagai kado HUT ke-30 Arema," ujarnya.
Pada laga menjamu Persib Bandung ini, Panpel Arema FC mencetak tiket full atau sesuai dengan kapasitas penuh Stadion Kanjuruhan, yakni 44.700 lembar, termasuk untuk undangan dan free pass. "Kabarnya Aremania dari luar Malang pun akan menyaksikan langsung pertandingan krusial tersebut di Stadion Kanjuruhan," ucapnya.
Sementara itu, persiapan Panpel Arema agar pertandingan berjalan lancar dan aman sudah berkoordinasi dengan TNI dan Polri serta jajaran pendukung keamanan lainnya. Personel yang diturunkan untuk mengamankan jalannya pertandingan tersebut mencapai 1.286 personel gabungan dari kepolisian, TNI dan unsur lainnya.
Selain personel gabungan, Panpel juga menyiapkan empat unit kendaraan berlapis baja khusus untuk tim Persib sebagai transportasi antar jemput dari hotel ke stadion. Selama ini, kendaraan rantis itu selalu digunakan ketika dua tim besar ini bertanding, termasuk ketika Arema bertandang ke kandang Persib.
"Persiapan di lapangan dan pengamanan sudah matang dan Insya Allah sudah beres. Untuk flare dan bomb smoke juga sudah dikoordinasikan dengan perwakilan Aremania di tiap tribun. Harapan kami pertandingan berjalan lancar, aman dan Arema memenangkan pertandingan ini," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
Liverpool di Ujung Jurang! Terancam Samai Rekor Buruk 72 Tahun Saat Lawan Aston Villa
-
PSG dan 4 Klub Top Eropa yang Menjelma Jadi Hebat Setelah Jual Pemain Bintang
-
Legenda Paul Scholes: Penderita Asma yang Jadi Otak Kejayaan Manchester United
-
Saliba Diragukan Tampil, Martinelli Absen, Arsenal Malam Ini Kalah di Markas Burnley?
-
Dirumorkan Jadi Pelatih Ajax, Ini Head to Head Patrick Kluivert vs John Heitinga
-
Sosok Ini Jadi Pembisik Bojan Hodak, Taktik Johnny Jansen Bakal Berantakan?
-
Marc Klok Panaskan Duel Lawan Bali United: Persib Datang untuk 3 Poin
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
Air Mata Paul Scholes Saat Cerita Tentang Putra Autisnya: Saya Ingin Dia Bahagia
-
Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Perdana, Legenda Liverpool Sampai Buka Suara