Suara.com - Setelah gagal mendulang tiga poin di dua laga terakhirnya di La Liga, Real Madrid kembali mencicipi rasa dari sebuah kemenangan. Melakoni laga perdananya di ajang Liga Champions, el Real menang telak atas APOEL Nicosia.
Dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (14/9/2017), Madrid menang dengan skor 3-0. Cristiano Ronaldo yang baru diturunkan musim ini menyusul hukuman larangan bertanding oleh RFEF, menyumbang dua gol. Sementara satu gol pengunci kemenangan Madrid dicetak oleh sang kapten Sergio Ramos.
Sukses mendulang tiga poin, pelatih Madrid Zinedine Zidane tak ragu untuk melontarkan pujian khusus bagi Ronaldo.
"Dia (Ronaldo) adalah pemain terbaik di dunia," puji Zidane.
"Dia selalu ada ketika kami membutuhkannya dan dia selalu mencetak gol. Jika dia lebih beruntung hari ini, dia bisa mencetak empat gol," sambung pelatih asal Prancis.
"Dia adalah sosok pemain kunci kami. Saya harap dia akan terus menunjukkan ketajamannya," tambahnya.
Selain Ronaldo, Zidane juga mengaku puas dengan penampilan Gareth Bale, yang dalam beberapa pekan terakhir mendapat kritik dari suporter. Dalam pertandingan tersebut, Bale hanya bermain selama 82 menit.
"Bale mampu bermain di sejumlah posisi, khususnya di sayap kiri," tukas Zidane.
"Dia menunjukkan kepiawannya. Hari ini kami memulai (pertandingan) dengan memasang Bale dan Ronaldo di lini depan, kemudian dia (Bale) kami ganti. Secara keseluruhan saya puas dengan penampilannya, khususnya di babak kedua," sambung pelatih yang sukses mempersembahkan dua gelar Liga Champions bagi Madrid. (Soccerway)
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Ahmed Al-Ali, Wasit Arab Saudi vs Timnas Indonesia Juga Punya 'Pahala', Patrick Kluivert Tenang Yah
-
Momok Timnas Indonesia Tidak Cedera Parah, Siap Tempur di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Pep Guardiola Catat 250 Kemenangan Tercepat, Kalahkan Rekor Sir Alex Ferguson
-
Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Maarten Paes: Ada Sedikit Luka
-
Cerita Nathan Ake Kenang 2 Pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh dan Thom Haye
-
Wasit Ahmad Al Ali Pernah Jadi 'Saksi' Kekalahan Arab Saudi, Timnas Indonesia Diuntungkan?
-
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert: Tidak Ada yang Bisa Saya Lakukan
-
Resmi! Klub Kevin Diks Masuk Zona Degradasi
-
Statistik Horor Pelatih Arab Saudi di Oktober, Timnas Indonesia Bisa Jadi Korban
-
Pengamat Vietnam Prediksi Timnas Malaysia akan Dibanned dari Kompetisi Internasional