Suara.com - Sanksi yang diberikan oleh Komisi Disiplin PSSI kepada Persib Bandung terkait koreografi yang dilakukan oleh Bobotoh banyak mendapat kecaman dari banyak kalangan. Sebab, koreografi yang ditunjukkan oleh Bobotoh merupakan bentuk kepedulian terhadap etnis Rohingya.
Bobotoh membuat koreografi bertuliskan "Save Rohingya" saat bertandingan melawan Semen Padang di Stadion Si Jalak Harupat, 9 September lalu. Atas aksi Bobotoh itu, Maung Bandung diharuskan membayar denda sebesar Rp50 juta dari Komdis PSSI.
Chef Operation Officer (COO) PT Liga Indonesia Baru (LIB) Tigor Shalomboboy meminta Persib untuk menghormati sanksi yang telah diberikan. Sebab, regulasi terkait koreografi tersebut merupakan pelanggaran dalam suatu kompetisi.
"Kami tidak mau menyikapi hal itu. Kalau wewenangnya ada di kami pasti bakal kami tanggapi. PSSI sudah mengeluarkan sanksi itu, tolong dihormati. Kami semua tahu, regulasi itu tidak hanya terjadi di Indonesia, tapi berlaku secara internasional," kata Tigor di kawasan Kuningan, Senin (18/9/2017).
Terkait sanksi yang diberikan, Bobotoh pun melakukan aksi #KoinUntukPSSI. Koin tersebut dikumpulkan dari para Bobotoh untuk membayar sanksi untuk PSSI.
Persib Bandung harus membayar sanksi senilai Rp50 juta tersebut selambat-lambatnya 14 hari setelah surat sanksi diterima oleh Persib Bandung.
Berita Terkait
-
Diduga Keturunan Indonesia, Pemain Irlandia Ini Layak Dipantau John Herdman
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Ajakan Uji Coba Ditolak, Mengapa Indonesia Tak Ajak Bangladesh Bermain di FIFA Series?
-
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Minta Pemain Tak Cepat Puas
-
Pemain Rp11,3 Miliar Ini Dipuji Setinggi Langit John Herdman, Disebut Layak Naik Level
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Diduga Keturunan Indonesia, Pemain Irlandia Ini Layak Dipantau John Herdman
-
Pesan Jay Idzes hingga Kevin Diks untuk John Herdman di Timnas Indonesia
-
Buntut Ngamuk di Laga Lawan Inter Milan, Antonio Conte Dijatuhi Sanksi Berlapis
-
Pecahkan Rekor 17 Tahun di Manchester City, Antoine Semenyo Kirim Pesan Pedas soal VAR
-
Persib Bandung Jadi Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Minta Pemain Tak Cepat Puas
-
Jadi Penentu Kemenangan Manchester City, Rayan Cherki Malah Kena Semprot Pep Guardiola
-
Paul Scholes: Antoine Semenyo Lebih Cocok ke Manchester United Ketimbang Man City
-
Pemain Rp11,3 Miliar Ini Dipuji Setinggi Langit John Herdman, Disebut Layak Naik Level
-
Justin Hubner: Tekel Saya Normal di Inggris, Tapi Jadi Masalah di Eredivisie
-
Jelang Duel Panas Arsenal vs Chelsea, Mikel Arteta Dipaksa Putar Otak