Suara.com - Sepekan berlalu usai keberhasilan Real Madrid memenangkan Piala Dunia Antarklub, euforia fans el Real, Madridista tampaknya berakhir. Menghadapi Barcelona di duel klasik La Liga bertajuk el Clasico, Madrid dibantai di depan publiknya sendiri.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/12/2017), Madrid dipermalukan dengan tiga gol tanpa balas oleh rival abadinya tersebut. Tiga gol Barcelona masing-masing dicetak oleh Luis Suarez, Lionel Messi dan Aleix Vidal.
Seperti duel klasik sebelum-sebelumnya, laga tersebut berlangsung keras. Wasit Jose Sanchez yang memimpin pertandingan harus mengeluarkan empat kartu kuning dan satu kartu merah dalam laga itu. Dua kartu kuning dan satu kartu merah dibukukan sang pengadil untuk pemain Madrid.
Di pertandingan itu, Madrid yang harus berjuang sangat keras di lini tengah, tampak lemah dalam membangun serangan dari sisi lapangan. Terkait hal itu, fans mengkritik pelatih Zinedine Zidane yang dinilai terlalu berani dalam berjudi di lini tengah, tanpa menurunkan gelandang Madrid yang tengah bersinar, Isco.
Zidane lebih memilih untuk menurunkan Mateo Kovacic ketimbang Isco. Zidane beralasan, Kovacic lebih dibutuhkan untuk memangkas ruang gerak pemain bintang Barcelona, Lionel Messi.
"Saya harus membuat keputusan. Tujuannya adalah untuk mengawasi Messi, dan Mateo melakukannya dengan baik. Kami sudah memutuskan, sudah," kata Zidane usai pertandingan.
"Sebagai pelatih, saya berhak mengambil keputusan. Keputusan saya adalah Kovacic bermain dan Isco di bangku cadangan. Karena jalannya pertandingan, saya tidak bisa menggunakan Isco," jelas pelatih asal Prancis.
"Saya harus menggunakan Nacho Fernandez karena kartu merah untuk mengubah strategi menyusul jumlah pemain yang berkurang. Itu mengubah pertandingan."
"Tidak ada yang saya sesali. Jika anda mencetak gol di babak pertama pertandingan akan berbeda. Saya sadar akan dihujani kritit. Tapi inilah sepak bola, dan tidak akan ada yang mengubah cara berpikir saya."
"Saya yang mengambil keputusan dan saya terima apa yang terjadi," tegasnya.
Dengan kekalahan ini Madrid tertahan di posisi empat dengan 31 poin. Sementara Barcelona, dengan tambahan tiga poin, semakin kokoh di puncak klasemen sementara La Liga. Mengantongi 45 poin, Barcelona saat ini unggul 14 poin atas Los Blancos.
Berita Terkait
-
Baru Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Bikin Malu dan Kecewa Berat
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Baru Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Bikin Malu dan Kecewa Berat
-
Siapa Albacete? Klub Kasta Rendahan Bikin Malu Real Madrid di Copa del Rey
-
Persik Kediri Resmi Lepas Khursidbek Mukhtarov di Bursa Transfer Paruh Musim BRI Super League 2025
-
Semen Padang FC Rekrut 8 Pemain Asing Baru Demi Bangkit di BRI Super League 2026
-
Persib Bandung Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Pilih Fokus Target Utama Gelar Juara Akhir
-
Hasil Copa del Rey: Real Madrid Tersingkir Dramatis Usai Kalah Tipis 2-3 dari Klub Albacete
-
Drama VAR Batalkan Gol Scott McTominay Saat Napoli Ditahan Imbang Parma Tanpa Gol di Maradona
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
Hasil Liga Jerman: Bayern Muenchen Hajar Koln 3-1 Lewat Aksi Kim Min-jae dan Serge Gnarby
-
Hasil Inter Milan vs Lecce Liga Italia Skor 1-0: Francesco Pio Esposito Jadi Pahlawan Nerazzurri