Suara.com - Pelatih berkebangsaan Portugal yang kini membesut Swansea City, Carlos Carvalhal, memberi dukungan moril pada kompatriotnya di Manchester United, Jose Mourinho. Carvalhal meyakini Mourinho justru berkembang ketika ia "berkelahi" di tengah pembicaraan-pembicaraan mengenai perseteruan di Old Trafford.
Mourinho menyuarakan kritiknya secara frontal terhadap sejumlah pemain MU, termasuk pemain termahal Paul Pogba dan Luke Shaw, yang digantikan saat turun minum ketika Setan Merah mengalahkan Brighton and Hove Albion pada Piala FA di awal bulan ini.
Carvalhal mengakui ia memiliki beberapa kesamaan dengan rekan senegaranya itu. Namun, menurutnya mantan arsitek Chelsea dan Real Madrid itu menggunakan pendekatan yang lebih kontroversial dan menjadi lebih berbahaya ketika dihadirkan tantangan.
"Saya menyukai Mourinho dan ia mengetahui bahwa saya menyukai dia," kata Carvalhal sebagaimana dilansir Reuters.
"Saya menghabiskan sepekan di Manchester United ketika Alex Ferguson masih berada di sana, kemudian sepekan menyaksikan Mourinho di Chelsea. Saya juga pergi ke Real Madrid."
"Saya berusaha untuk belajar dengan yang terbaik. Ia memiliki kepercayaan diri tinggi, seperti saya. Anda memerlukannya. Namun ia memiliki kepribadian yang cukup berbeda dibanding saya. Ia menyukai konfrontasi. Ia suka "berkelahi" dengan orang-orang. Dan ia sangat bagus ketika ia sedang begitu."
"Saya cukup berbeda. Saya lebih suka jauh dari perkelahian. Saya suka untuk menang, namun jika seseorang berusaha untuk berkelahi dengan saya, mereka akan mendapati bahwa mereka berkelahi dengan dirinya sendiri."
Carvalhal sendiri sedang mempersiapkan Swansea untuk lawatan ke MU pada akhir pekan ini dalam lanjutan Liga Inggris 2017/2018.
Swansea saat ini menghuni peringkat ke-14 di klasemen dan unggul tiga poin di atas zona degradasi, sedangkan tim peringkat kedua MU United tertinggal 16 poin dari pemuncak klasemen Manchester City.
Baca Juga: Polisi Tetapkan Satu Tersangka Kasus Tewasnya Tarminah
(ANTARA)
Berita Terkait
-
Enzo Maresca Tiru Gaya Mourinho! Selebrasi Liar Berujung Kartu Merah di Laga Chelsea vs Liverpool
-
Disambut bak Pahlawan di Stamford Bridge, Jose Mourinho Malah Bilang Begini
-
Prediksi Skor Chelsea vs Benfica: Jose Mourinho Mudik ke London
-
Jose Mourinho Resmi Latih Benfica, Ada Klausul Aneh
-
Jose Mourinho 'Pulang' ke Portugal, Jadi Pelatih Anyar Benfica
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Lionel Messi Cetak Rekor Tembakan Terbanyak di MLS 2025
-
Dramatis! Penalti Gagal Beruntun Erling Haaland, Bintang Norwegia Latihan Eksekusi Titik Putih
-
Pelatih Irak Sebut Kemenangan Melawan Timnas Indonesia Tak Perlu Dirayakan, Kenapa?
-
Podcast Thom Haye Picu Kontroversi, Akhirnya Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Berapa Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Gagal Tembus Piala Dunia 2026?
-
Calvin Verdonk Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Ini Sangat Menyakitkan
-
Ole Romeny Sakit Tapi Tak Berdarah Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Dulu Arya Sinulingga Sebut Patrick Kluivert Pelatih Terbaik, Kini Bapuk Malah Berserah ke Tuhan
-
Podcast Milik Thom Haye Habis-habisan Dikritik Coach Justin: Aneh!
-
Masa Depan Patrick Kluivert di Timnas Indonesia Gelap