Suara.com - Baru juga semusim memperkuat Paris Saint-Germain, Neymar Jr sudah dikabarkan tidak kerasan. Berita kepindahan sang megabintang ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2018 belakangan santer beredar. Yang teranyar, Manchester United kabarnya juga ngebet meminang penyerang internasional Brasil itu.
Neymar pun akhirnya buka suara terkait kasak-kasuk kepindahannya dari PSG ini. Eks bintang Barcelona itu mengaku lelah alias bosan mendengar kabar transfer dirinya tersebut.
"Semua orang tahu apa yang harus saya lakukan di sini (PSG), tujuan yang saya miliki," buka penyerang berusia 26 tahun itu seperti dimuat beIN Sports.
"Tujuan saya sekarang adalah Piala Dunia bersama Brasil. Ini bukan waktunya untuk berbicara tentang transfer. Jujur saja, saya sedikit lelah mendengar soal spekulasi transfer itu. Saya merasa bosan," jelasnya.
Neymar sendiri sejatinya masih terikat kontrak di PSG hingga musim panas 2022 mendatang. Ia secara fenomenal sukses mencetak 28 gol dari 30 laga untuk PSG di semua kompetisi musim ini, sebelum musimnya berakhir prematur karena cedera kaki serius pada akhir Februari lalu.
Neymar pun kini masih terus fokus dalam pemulihan cederanya, sebagaimana gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia sudah di depan mata.
Berita Terkait
-
Badai Cedera, 5 Pilar Liverpool Terancam Absen Saat Lawan Manchester United
-
Barcelona Tawarkan Ronald Araujo ke Chelsea! Tapi Bek Uruguay Itu Ogah Pergi
-
Manchester United Siap Perpanjang Kontrak Casemiro tapi Harus Ikhlas Gaji Dipotong
-
Pensiun dari Sepak Bola, Toni Kroos Serang Barcelona hingga Real Madrid
-
Gelandang Liverpool Ryan Gravenberch Terancam Absen, Cemas Jelang Duel Manchester United
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
Terkini
-
Benarkah Skuad Timnas Indonesia Tidak Harmonis?
-
Sumardji Blak-blakan Soal Patrick Kluivert Diwajibkan Pakai Pemain Lokal Sesuai Kontrak, Benar?
-
Beda dengan Kluivert, Gattuso Janji Angkat Kaki dari Italia Jika Gagal Lolos ke Piala Dunia
-
Dua Sinyal Penting dari Hasil Imbang Timnas Indonesia U-23 vs India: Progres atau Alarm Dini?
-
Jay Idzes Diminta Segera Pulang ke Italia usai Timnas Gagal ke Piala Dunia, Ada Apa?
-
Swedia Dipermalukan Kosovo! Isak dan Viktor Gyokeres Mandul, Eks MU Ngamuk
-
Isu Fair Play Mengemuka Usai Arab Saudi Dianggap Untung di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Senasib dengan Timnas Indonesia, Bintang Irak Aymen Hussein Kecam Sistem Kualifikasi Zona Asia
-
Info A1: Patrick Kluivert Tidak Bekali Pemain Timnas Indonesia Taktik Selama Ronde 4
-
Hajime Moriyasu Merendah usai Jepang Kalahkan Brasil untuk Kali Pertama dalam Sejarah