Suara.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, turut mengomentari spekulasi transfer mantan rekan setimnya di Blaugrana yang kini memperkuat Paris Saint-Germain (PSG), Neymar Jr. Neymar belakangan memang santer diisukan tak kerasan meski baru semusim membela panji PSG. Ia pun dikaitkan dengan kepindahan ke rival abadi Barca, Real Madrid, pada bursa transfer musim panas 2018.
Bak tak rela, Messi mengaku akan sedih dan terpukul jika Neymar benar-benar merapat ke Real Madrid pada musim panas nanti.
"Akan sangat buruk (jika Neymar pindah ke Real Madrid) karena Neymar sangat berarti untuk Barcelona," buka Messi kepada media Argentina TyC Sports.
"Ney (Neymar) memenangkan trofi penting di sini (Barcelona). Ia memenangkan Liga Champions dan La Liga. Akan menjadi pukulan telak untuk semua orang dan saya pribadi akan sedih. Ini akan menjadikan Real Madrid lebih kuat dari sudut pandang sepakbola," sambung penyerang Timnas Argentina itu.
"Saya bicara dengannya, jadi ia sudah tahu apa yang saya pikirkan," tutur attacker berusia 30 tahun.
Messi dan Neymar sendiri akan bersaing membawa timnas masing-masing meraih sukses di Piala Dunia 2018 di Rusia. Messi bersama Argentina, sementara Neymar bersama Brasil.
"Brasil akan menjalani Piala Dunia dalam performa bagus, mereka tampil hebat di kualifikasi. Meski ada ketidakberuntungan dengan cedera Ney (Neymar masih memulihkan dari cedera kaki yang dialaminya ketika memperkuat PSG pada Februari 2018), namun ia akan kembali dengan cepat ke tingkat kebugarannya," papar Messi.
"Sebagai sebuah kelompok, mereka bekerja dengan baik dan mereka memiliki individu-individu hebat. Mereka dapat membunuh Anda dalam serangan balik dengan pemain seperti Ney, Philippe Coutinho, Gabriel Jesus dan Paulinho," jelasnya.
"Mereka tahu apa yang mereka lakukan, mereka sebuah kesatuan yang bagus. Mereka salah satu tim yang dapat memenangkan Piala Dunia," tandas penyerang berjuluk La Pulga.
Berita Terkait
-
Arne Slot Ogah Bahas Bursa Transfer, Fokus Total Hadapi Jadwal Padat Liverpool
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Jadwal Liga Spanyol 2025/2026 Pekan Ke-13, Barcelona Kembali ke Camp Nou usai Direnovasi
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Striker 196 Cm di Super League 2025/2026 Ternyata Pemain Haiti, Eks Rekan Lionel Messi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Duh, Media Inggris Bongkar Kondisi Ole Romeny Belum Klik dengan Pemain Oxford United
-
Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
-
Alexander Zwiers Jadikan Nova Arianto Tolak Ukur Pelatih Lokal Timnas Indonesia Masa Kini
-
PR Baru, PSSI Kesulitan Cari Pelatih Timnas Indonesia U-17
-
Timur Kapadze Hampir Pasti Melatih Timnas Indonesia, Dikontrak 2 Tahun
-
Survei Dibuka! Interisti dan Milanisti, Siapa Pemenang Inter vs AC Milan?
-
Fakta Baru Bursa Pelatih Timnas Indonesia, Tawaran PSSI ke Timur Kapadze Tidak Kongkret
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Mulai Diseleksi Pekan Depan
-
Isu Panas Pelatih Timnas Indonesia Setelah STY dan Patrick Kluivert Digaji Rendah