Suara.com - Timnas Belgia mengumumkan skuat sementara mereka untuk gelaran Piala Dunia 2018. Pelatih Roberto Martinez memanggil 28 pemain, yang nantinya akan dikerucutkan lagi menjadi 23 nama untuk terbang ke Rusia.
Nama-nama langganan di skuat Rode Duivels -julukan Timnas Belgia, macam Romelu Lukaku (Manchester United), Eden Hazard (Chelsea) dan Kevin De Bruyne (Manchester City) tentunya masih jadi andalan tim.
Kejutan hadir ketika Martinez sama sekali tak memanggil gelandang andalan AS Roma, Radja Nainggolan, meski skuat Belgia masih berstatus skuat sementara. Tanpa buang waktu, Nainggolan sendiri akhirnya memutuskan mundur dari timnas Belgia usai dirinya 'dilupakan'.
"Kita semua tahu bahwa Radja adalah pemain top, tidak perlu dipertanyakan lagi. Namun ini adalah alasan taktis. Dalam dua tahun terakhir, tim telah bekerja secara ofensif dengan cara yang sangat spesifik," kata Martinez soal tidak dipanggilnya Nainggolan, seperti dimuat laman resmi FIFA.
Kejutan lain, beberapa pemain yang sudah tak bermain di liga di Eropa saat ini, lantaran memutuskan hijrah ke Liga China, tetap dipanggil Martinez. Mereka adalah Axel Witsel dan Yannick Carrasco.
Berikut skuat sementara Belgia untuk Piala Dunia 2018:
Kiper: Koen Casteels (Wolfsburg), Thibaut Courtois (Chelsea), Simon Mignolet (Liverpool), Matz Sels (Newcastle)
Belakang: Toby Alderweireld (Tottenham), Dedryck Boyata (Celtic), Laurent Ciman (Los Angeles FC), Christian Kabasele (Watford), Vincent Kompany (Manchester City), Jordan Lukaku (Lazio), Thomas Meunier (Paris Saint-Germain), Thomas Vermaelen (Barcelona), Jan Vertonghen (Tottenham)
Tengah: Nacer Chadli (West Brom), Kevin De Bruyne (Manchester City), Mousa Dembele (Tottenham), Leander Dendoncker (Anderlecht), Marouane Fellaini (Manchester United), Youri Tielemans (Monaco), Axel Witsel (Tianjin Quanjian)
Penyerang: Michy Batshuayi (Chelsea), Christian Benteke (Crystal Palace), Yannick Carrasco (Dalian Yifang), Eden Hazard (Chelsea), Thorgan Hazard (Borussia Monchengladbach), Adnan Januzaj (Real Sociedad), Romelu Lukaku (Manchester United), Dries Mertens (Napoli)
Berita Terkait
-
Thibaut Courtois Cedera Paha Kanan Saat Jeda Internasional, Absen Bela Timnas Belgia
-
Penyesalan Bintang Belgia Tak Pilih Timnas Indonesia, Kini Pintu Sudah tertutup
-
Sulit Tembus Starter MLS All-Star 2024, Maarten Paes Bersaing dengan Kiper Juara Piala Dunia 2018
-
Link Live Streaming Prancis vs Belgia di 16 Besar Euro 2024, Segera Berlangsung
-
7 Fakta Menarik Prancis vs Belgia, Duel Les Bleus vs Rode Duivels di 16 Besar Euro 2024
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Yuran Fernandes Comeback, PSM Makassar Bidik Kebangkitan di Parepare
-
Timur Kapadze Enggan Jadi Asisten Fabio Cannavaro, Terbuka jika Timnas Indonesia Berminat
-
Bukan Wawancara Pelatih Timnas, Timur Kapadze Ungkap Tujuannya Datang ke Indonesia
-
Tiket Ludes! Duel Inter Milan vs AC Milan Siap Membara
-
Menang atas Dewa United, Bojan Hodak Apresiasi Pertahanan Persib Bandung
-
Persib Bandung Tetap Menang dengan 10 Pemain, Bojan Hodak: Pertandingan Sangat Berat
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA