Suara.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyatakan rasa simpatinya atas tekanan yang dirasakan kiper Loris Karius. Klopp akan tetap membela Karius setelah melakukan dua blunder yang fatal saat menghadapi Real Madrid di final Liga Champions.
Final Liga Champions di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kiev, Minggu (27/5/2018) dini hari WIB, menjadi mimpi buruk bagi Karius. Kiper Liverpool ini mendapatkan kritikan setelah melakukan dua blunder yang berimbas dengan kekalahan timnya.
Kiper Jerman ini melakukan kesalahan saat melempar bola di depan Karim Benzema yang memotongnya sehingga masuk ke gawang. Karius juga membuat kesalahan saat gagal menangkap dengan baik bola tendangan jarak jauh Gareth Bale.
Karius pun sangat menyadari kesalahannya dan membuat gesture minta maaf dan sempat berlinang air mata saat menghampiri suporternya di stadion itu. Ia juga meminta maaf kepada seluruh klub di Liverpool atas blundernya tersebut.
Manajer Jurgen Klopp menyatakan rasa simpatinya dan tetap memberikan dukungan kepada Karius. "Saya hanya memiliki sangat sedikit kata setelah pertandingan tetapi tidak ada yang perlu dibicarakan," ungkapnya.
"Saya benar-benar merasakannya, tidak ada yang menginginkan itu, [tapi] begitulah situasinya. Kesalahannya jelas, kita tidak perlu membicarakan itu, semuanya jelas; dia tahu itu, saya tahu itu, kamu semua tahu itu," lanjutnya.
"Sekarang, dia harus menghadapinya, kita harus menghadapinya, kami akan melakukan itu - tentu saja kami akan bersamanya, tidak ada keraguan tentang itu. Itu bukan malamnya, jelas," pungkas Klopp. (Scoresway)
Berita Terkait
- 
            
              Prediksi Liverpool vs Real Madrid: Duel Panas di Anfield, Ujian Berat Arne Slot!
 - 
            
              4 Momen Paling Panas Liverpool vs Real Madrid: Dari Salto Bale hingga Balas Dendam di Anfield
 - 
            
              Ruud Gullit Bongkar Biang Kerok Krisis Liverpool di Tangan Arne Slot
 - 
            
              Vinicius Jr Kena Damprat Carlo Ancelotti: Dia Sudah Minta Maaf
 - 
            
              Liverpool vs Real Madrid: Duel Salah Kontra Mbappe, Siap yang Tumbang di Anfield?
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
 - 
            
              Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
 - 
            
              FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
 - 
            
              Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
 - 
            
              Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
 - 
            
              Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur
 - 
            
              Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
 - 
            
              Wojciech Szczesny Sindir Manchester United: Mereka Depak Pemain yang On Fire
 - 
            
              Zambia Remehkan Timnas Indonesia U-17? Nyore Pakai Sandal Jepit Sebelum Kick Off