Suara.com - Tampil impresif bersama Timnas Kroasia di sepanjang turnamen Piala Dunia 2018, Ante Rebic pun dikabarkan masuk radar transfer Manchester United di bursa transfer musim panas ini. Kabar bagus untuk Man United, sang winger pun dipercaya siap untuk menjajal tantangan baru dalam kariernya di level klub.
Rebic sendiri saat ini masih menjadi milik klub Jerman, Eintracht Frankfurt. Pemain berusia 24 tahun yang sukses membawa klubnya juara DFB-Pokal 2017/2018 dengan mengalahkan Bayern Munich di final itu masih terikat kontra hingga musim panas 2021 mendatang.
Meski demikian, sang agen membuka peluang bagi Man United untuk memboyong Rebic di musim panas ini. "Saya sangat senang dengan kesuksesan yang diraih Ante Rebic dan Timnas Kroasia. Ante dan seluruh pemain sudah luar biasa, mereka mencapai babak final," buka Fredi Bobic selaku representatif Rebic kepada Sport1.
"Saya bisa pastikan belum ada tawaran yang masuk, baik dari Manchester United atau tim manapun. Kami tengah merencanakan musim yang baik untuk Ante musim depan. Ia menjalani musim yang bagus bersama Eintracht musim lalu, namun tentu saja, kita tahu bahwa ada banyak hal yang bisa terjadi jika klub-klub besar membuat penawaran untuk Ante," ungkapnya.
"Secara finansial, Eintracht tidak mampu bersaing dengan tim-tim besar, sehingga apapun bisa terjadi nanti." tandas Bobic.
Rebic sendiri disebut-sebut bisa didapatkan dengan harga yang cukup murah. Kabarnya Man United bisa mendatangkannya jika melepas tawaran di kisaran angka 20-25 juta pounds. Selain Setan Merah, Everton juga kabarnya amat meminati servis pemain yang juga pernah memperkuat Fiorentina, Hellas Verona dan RB Leipzig itu.
Tag
Berita Terkait
-
Sean Dyche Murka! Tuding Gol Manchester United Tidak Sah
-
Pedas! Gary Neville Serang Benjamin Sesko: Harga Doang Mahal, Kualitas Gak Ada
-
Manchester United Ditahan Imbang Nottingham, Ruben Amorim Salah Strategi?
-
Nasib Mengenaskan Rekrutan MU Seharga Rp1,3T, Alan Shearer Sampai Bilang Begini
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Manchester United Perbaiki Mental Tandang
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Lawan Zambia di Laga Perdana Piala Dunia U-17, Nova Arianto Pakai Strategi Tak Biasa
-
Jadi Lawan Terberat Timnas Indonesia U-17, Brasil Usung Target Pesta Gol
-
5 Fakta Kemenangan 3-1 Manchester City: Erling Haaland Dekati 100 Gol
-
Bukan Shin Tae-yong, 2 Pelatih Asal Korea Selatan Mungkin Akan Dipanggil PSSI
-
Rating Calvin Verdonk: Tampil Solid, Bawa Lille Naik Peringkat di Klasemen Ligue 1
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar