Suara.com - Persebaya Surabaya kembali mencoret pemainnya. Setelah Reki Rahayu dan Arthur Irawan yang didepak dari skuad, kini giliran Sidik Saimima. Gelandang tersebut telah dipastikan meninggalkan tim Bajol Ijo.
Dalam postingan Instagram pribadinya @ms_saimima11 ia mengucapkan selamar tinggal kepada Persebaya. Serta ucapan terimakasih selama ini telah menjadi keluarga baru di tim tersebut.
"See you Persebayaku. Cintaku ke Persebaya seperti cintaku pada keluargaku. Tetap jaya selalu dan jadi tim yang selalu ditakuti oleh tim-tim lain. Jawara Amiin," tulis Saimima dalan Instagram.
Saat diwawancarai, Saimima mengaku tidak tau alasannya dicoret dari Persebaya. "Saya tidak tahu alasan manajemen mencoret saya. Yang saya tahu, saya dicut disaat masa penyembuhan," ujar pemain no punggung 7.
Sayangnya, manajemen menyembunyikan hal tersebut. Memang Saimima hampir sebulan tak ikut latihan bersama Persebaya. Namun kecurigaan tentang tanda-tandanya didepak tak tercium. Sebab absennya mantan penggawa Persegres Gresik United itu karena dalam proses penyembuhan pasca operasi hernia.
Keputusan Persebaya mendepak Arthur Irawan dan Saimima akhirnya telah dibenarkan oleh pelatih Angel Alfredo Vera. Lewat situs resmi klub, Alfredo mengungkapkan alasannya dilepasnya dua pemain ini lantaran kebutuhan tim.
"Saimima dan Arthur kami lepas karena kebutuhan tim. Mereka berdua pemain bagus dan kami lepas agar mereka mendapat jam bermain yang lebih banyak," ujar Alfredo, Selasa 31 Juli 2018.
Sepanjang berkarir bersama Persebaya di musim ini, Saimima tercatat delapan kali bermain. Lima
kali masuk starting eleven dan sisanya sebagai cadangan.
Pemain 21 tahun tersebut, mencetak satu gol saat melawan Mitra Kukar April lalu. Bahkan, gelandang yang didatangkan dari Persegres Gresik 2017 lalu, turut berperan aktif membantu Persebaya menjadi kampiun Liga 2 musim kemarin.
Sementara itu, Arthur Irawan juga telah menjadi bagian penting dari tim Bajul Ijo. Defender kelahiran Surabaya itu, memang belum mendapat kesempatan turun berlaga di Liga 1 musim ini. Pelepasan pemain 25 tahun itu, dapat memberikan kesempatan bermain lebih banyak.
Dengan dilepasnya Arthur dan Saimima, Persebaya kini memiliki 28 pemain untuk mengarungi putaran
kedua Liga 1 2018. (Dimas Angga P)
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Persebaya Dijuluki Kuburan Pelatih, Bernardo Tavares Justru Merasa Tertantang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Persija Pulang Tanpa Poin, Sindiran Pedas Mauricio Souza: Persib Gak Banyak Peluang
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung