Suara.com - Presiden Paris Saint-Germain (PSG) Nasser Al-Khelaifi tidak bisa menyembunyikan rasa kecewanya kepada raksasa Spanyol, Real Madrid. Madrid, yang kabarnya mencoba 'menikam' PSG dari belakang untuk mendapatkan Neymar, membuat pengusaha asal Qatar itu emosi.
Sebagaimana diketahui, Neymar hingga kini masih dikait-kaitkan dengan Real Madrid. Bahkan Juli kemarin Madrid dikabarkan mendekati Neymar secara diam-diam dan kemudian menawari PSG 310 juta euro untuk memboyong pemain 26 tahun itu. Meski kemudian Madrid membantah kabar tersebut.
Gencarnya kabar soal upaya Madrid mendapatkan Neymar membuat frustasi Khelaifi. Kesal, dilansir dari Scoresway, Khelaifi pun terbang ke Madrid untuk menemui langsung presiden el Real Florentino Perez.
"Kami sama sekali tidak menyukainya, dan kami sudah berbicara dengan (pihak) Real Madrid," tegas Khelaifi.
"Hal itu membuat frustasi, tidak adil rasanya ada klub lain yang membicarakan pemain kami."
"Madrid menghormati PSG dan kedua klub memiliki hubungan yang bagus...semoga benar seperti itu. Kami menghormati Real Madrid, presiden klub Florentino Perez. Tapi yang harus diingat, janganlah bermain di belakang layar," ujar Khelaifi dengan nada kesal.
"Saya tidak tahu jika dia (Perez) mengerti maksud saya. Jika ada sesuatu, kita berbicara. Berbicara dengan Florentino Perez atau siapa pun, kami ungkapkan apa adanya."
"Itu yang kami inginkan dari semua klub, bukan hanya Real Madrid. Berseteru antara klub bukan cara PSG bekerja. Saya harap klub lain tidak menikam kami dari belakang," pungkasnya.
Neymar dibeli PSG dari Barcelona dengan nilai transfer sebesar 222 juta euro. Pada awal Agustus 2017, Neymar resmi menjadi pemain PSG dengan durasi kontrak lima tahun.
Baca Juga: Kakak Jessica Iskandar Lakukan Penipuan Hingga Rp 464 Juta?
Berita Terkait
-
Dijamu Olympiakos, Real Madrid Justru Ditinggal Thibaut Courtois
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Kabar Buruk untuk Klub Milik Orang Indonesia, Real Madrid Ingin Pulangkan Nico Paz
-
Prediksi PSG vs Tottenham: Les Parisiens Waspadai Kebangkitan The Lilywhites
-
Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Shin Tae-yong Diam-diam ke Subang: Saya Ingin Istirahat
-
Hasil Lion City Sailors Vs Persib Bandung, Maung Bandung Tunda ke 16 Besar AFC Champions League Two
-
PSSI Era Erick Thohir Disebut Cuma Pencitraan: Omong Kosong Roadmap
-
Hasil Lion City Sailors Vs Persib Bandung Babak 1, Sama Kuat Lewat Gol Cepat
-
Tinggal 1 Lagi, 4 Nama dari 5 Calon Arsitek Timnas Indonesia Muncul
-
Rafael Struick Heran SEA Games Dipandang 'Wah' oleh Timnas Indonesia
-
SEKALI KLIK! Babak 1 Link Live Streaming Persib Bandung vs Lion City Sailors 26 November 2025
-
Susunan Pemain Lion City Sailors Vs Persib Bandung: Duet Thom Haye-Klok Motor Lini Tengah
-
Sumardji Acungi Jempol Hokky Caraka Targetkan Emas di SEA Games 2025, Bukan Perak
-
Ada dari Belanda, PSSI Interview Pelatih Misterius di Inggris dan Spanyol