Suara.com - Hari yang ditunggu-tunggu Philippe Coutinho segera tiba. Setelah absen berlaga di Liga Champions di setengah musim lalu, Selasa (18/9/2018), pemain asal Brasil itu akan melakoni debutnya bersama Barcelona di kompetisi kasta tertinggi Eropa.
Sebagaimana diketahui, musim lalu Coutinho tidak bisa turun membela Barcelona di Liga Champions. Alasanya, karena nama Coutinho sudah terdaftar di awal musim bersama Liverpool.
Coutinho merapat ke Camp Nou di bursa transfer musim dingin 2017/18. Pada 6 Januari 2018, pemain 26 tahun meneken kontrak berdurasi lima musim dengan nilai transfer 105 juta pound.
Musim lalu, Coutinho turun di 18 pertandingan La Liga bersama Barcelona. Dari 18 pertandingan itu, mantan penggawa Liverpool hanya enam kali bermain penuh di 90 menit pertandingan. Sedangkan sisanya, dua kali sebagai pemain pengganti dan 10 kali digantikan. Delapan gol disumbang Coutinho yang turut mengantar Barcelona menjuarai La Liga.
"Saya senang akan melakoni debut bersama Barcelona di Liga Champions setelah musim lalu saya tidak bisa bermain (di Liga Champions)," ujar Coutinho dilansir dari akun barcatimes.
"Ini akan menjadi malam istimewa. Saya sudah tidak sabar."
"Barcelona selalu berusaha untuk bisa bersaing memperebutkan gelar di semua kompetisi. UCL (Liga Champions) adalah turnamen terbesar dan kami menginginkan hasil bagus."
"Keinginan memenangkan Liga Champions selalu besar, baik dari kami (pemain) dan fans," pungkasnya.
Gantikan Iniesta sebagai pemain 'cerdas' di lini tengah
Baca Juga: Maruf Amin Pastikan Akan Hijrah Jika Terpilih Jadi Wapres
Melakoni debutnya di Liga Champions bersama Barcelona, tugas berat menanti Coutinho. Di laga kontra PSV Eindhoven yang akan digelar di Camp Nou, Coutinho diberi tugas untuk menggantikan peran pemain legendaris Barcelona yang hengkang ke Jepang di akhir musim lalu, Andres Iniesta.
Sebagaimana diprediksi banyak pihak, Barcelona ngotot memboyong Coutinho dari Liverpool karena klub Catalonia itu memang membutuhkan sosok pengganti Iniesta.
Upaya Barcelona sejak akhir musim 2016/17 sempat menemui jalan buntu dengan tiga kali penolakan mentah-mentah Liverpool. Hingga akhirnya di paruh musim 2017/18, Liverpool menyerah dan mengikuti keinginan Coutinho merapat ke Camp Nou.
Di laga debutnya bersama Barcelona pada 25 Januari 2018, Coutinho turun sebagai pengganti Iniesta di menit 68, di perempat final Copa del Rey kontra Espanyol. Di laga-laga berikutnya, Coutinho pun lebih banyak mengisi lini tengah.
Musim ini, dengan perginya Iniesta, maka satu posisi lini tengah diserahkan kepada gelandang tim Samba itu. Bersama Sergio Busquets dan Ivan Rakitic, tugas berat untuk mengalirkan bola ke lini depan dan membuka peluang bagi trio Lionel Messi, Luis Suarez dan Ousmane Dembele berada di pundaknya.
"Iniesta adalah seorang jenius. Penggantinya? Perbandingan seperti ini kompleks. Setiap orang memiliki gaya masing-masing dan saya akan mencoba menjadi diri sendiri," ujar Coutinho.
Berita Terkait
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
-
Ricuh Usai Laga Selangor vs Persib Bandung, Suporter Tuan Rumah Coba Serbu Area Pemain
-
Jurgen Klopp Masuk Radar Barcelona, Hansi Flick Disebut Siap Angkat Kaki
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?