Suara.com - Pemain Sriwijaya FC Alberto Goncalves tidak mau bicara banyak soal peluangnya memperkuat timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2018. Namun demikian, dia hanya ingin berusaha lebih dahulu guna membantu timnya menang.
Beto sapaan akrab Alberto Goncalves sudah menjadi bagian timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018. Peluangnya kembali membela tim nasional di Piala AFF 2018 cukup terbuka lantaran diprioritaskan buat pemain senior.
Apalagi, Beto bermain sangat bagus saat uji coba melawan Myanmar, Rabu (10/10/2018). Sang pemain berhasil mencetak satu dari tiga gol kemenangan 3-0 atas Myanmar.
"Saya tidak mau bicara itu dahulu. Yang penting saya senang mencetak gol dan membawa Indonesia menang. Seperti yang dibilang, ini bukan apa-apa karena fokus kita di AFF. Ini hanya satu langkah saja dan fokus ke depan," kata Beto.
"Saya senang. Sebelum pertandingan, saya selalu menargetkan untuk cetak gol dan percaya diri. Saya ingin bantu timnas untuk menang," tanbahnya.
Pemain naturalisasi itu menambahkan bahwa pemain-pemain yang ada saat melawan Myanmar sudah cukup bagus. Kekompakkan sudah terjalin satu sama lain karena banyak yang sudah bersama sejak lama.
"Sekarang sudah cukup matang. Banyak pemain tersisa dari Asian Games makanya kita masih kompak. Suasana tim juga bagus baik di dalam ataupun di luar lapangan. Itu yang membuat kita sukses hari ini," jelasnya.
"Kalian sudah melihat sendiri pas kami di Asian Games, saya dan (Stefano) Lilipaly sudah cocok. Dia pemain pintar dan Febri (Hariyadi) juga banyak assist. Apalagi sekarang tambah (Esteban) Vizcarra jadi tambah bagus lagi ke depan," ia menambahkan.
Meski para pemain mengaku sudah cocok satu dengan lainnya, PSSI belum juga mengumumkan pelatih tim nasional. PSSI masih menunggu Luis Milla yang hingga detik ini masih belum memberikan jawaban.
Baca Juga: Miliki Kerangka Tim, Bima Sakti Siap Gantikan Milla di Piala AFF
Terkait hal tersebut Beto mengaku tidak mempermasalahkannya. Siapapun pelatihnya, ia bakal siap 100 persen jika dipanggil ke tim nasional. "Siapapun pelatih timnas kita tetap kerja keras dan fokus," pungkas sang pemain.
Berita Terkait
-
Giovanni van Bronckhorst Dinilai Paling Ideal Tangani Timnas Indonesia
-
Denny Landzaat Apes karena Ajax Dihajar Benfica, Jose Mourinho Kasih Sindiran Telak
-
Dulu Pahlawan di 2023, Kini SEA Games 2025 Para Bintang Timnas Indonesia Bisa Ulangi Cerita Indah?
-
Nova Arianto Jadi Pelatih Timnas U-20, Anggota PSSI Ini Justru Protes Keras
-
Rekam Jejak Kehebatan Indra Sjafri Jelang SEA Games 2025, Sang Raja Kelompok Usia di Asia Tenggara
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
Terkini
-
Giovanni van Bronckhorst Dinilai Paling Ideal Tangani Timnas Indonesia
-
Denny Landzaat Apes karena Ajax Dihajar Benfica, Jose Mourinho Kasih Sindiran Telak
-
Pantang Kalah di SUGBK! Kemenangan Harga Mati Demi Kado HUT Persija ke-97
-
Cristiano Ronaldo Pilih Lokasi Berusia 500 Tahun Lebih untuk Gelar Pernikahan
-
Sedang On Fire, Gelandang Naturalisasi Singapura Klaim Sudah Kantongi Kekuatan Persib Bandung
-
Cuma Butuh Imbang, Marc Klok Tegaskan Ingin Bungkam Lion City Sailors
-
Jaga Peluang ke 16 Besar, Lion City Sailors Targetkan Kemenangan atas PersibBandung
-
Coventry City Kian Tak Terbendung di Bawah Frank Lampard, Mantap di Puncak Championship
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Dulu Pahlawan di 2023, Kini SEA Games 2025 Para Bintang Timnas Indonesia Bisa Ulangi Cerita Indah?