Suara.com - Manajemen Manchester United diyakini terus memutar otak untuk mencari sosok pelatih permanen alias pelatih tetap untuk tim, meski Setan Merah kini tengah on fire di bawah asuhan pelatih interim, Ole Gunnar Solskjaer.
Seperti diketahui, manajemen Man United memang hanya mengontrak Solskjaer sebagai juru taktik sampai akhir musim ini saja, sebelum kemudian memilih pelatih tetap pada musim panas 2019 untuk membesut Setan Merah mulai musim 2019/2020 mendatang.
Solskjaer sendiri ditunjuk sebagai caretaker Man United pada akhir Desember 2018 lalu, menggantikan posisi Jose Mourinho yang didepak dari posisinya sebagai pelatih kepala Setan Merah lantaran performa buruk tim sejak awal musim ini.
Beberapa nama telah dikaitkan dengan posisi pelatih tetap Man United musim depan, mulai dari manajer Tottenham Mauricio Pochettino, eks juru taktik Real Madrid Zinedine Zidane, hingga Solskjaer sendiri.
Namun yang teranyar, seperti diklaim media ternama Inggris Sky Sports, nama pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate kini masuk bursa pelatih anyar Man United. Ya, Southgate masuk dalam pertimbangan board klub untuk menjadi manajer permanen Setan Merah berikutnya.
Di tahapan ini, Man United belum menghubungi FA (PSSI-nya Inggris) selaku pihak yang mempekerjakan Southgate sebagai pelatih Timnas Inggris. Namun, filosofi kepelatihan sang juru taktik yang dinilai mengadopsi gaya sepakbola modern, serta memiliki kepercayaan besar pada pemain-pemain muda, yang tentunya cocok dengan tradisi Man United, disebut membuat board Setan Merah tertarik untuk memakai jasanya.
Terlebih, Southgate berhasil menyulap Timnas Inggris menjadi salah satu kekuatan yang disegani di sepakbola internasional, sebagaimana Three Lions tampil apik di Piala Dunia 2018 lalu dengan berhasil menembus semifinal.
Southgate sendiri masih terikat kontrak dengan FA untuk menangani Timnas Inggris hingga Piala Dunia 2022 mendatang. Ini setelah pelatih berusia 48 tahun yang juga pernah menukangi Middlesbrough ini memperpanjang kontraknya pada Oktober tahun lalu.
Diklaim Sky Sports, Pochettino sejatinya merupakan target utama Man United. Namun, manajemen Setan Merah kini mulai ragu setelah merasa pelatih asal Argentina itu bakal loyal bersama Tottenham dan bakal bertahan di London untuk tahun-tahun mendatang.
Baca Juga: Persib Tanpa Atep dan Tony Sucipto di Musim 2019, Ini Kata Miljan Radovic
Tag
Berita Terkait
-
Louis Saha Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Arsenal Juara, MU Di Bawah Liverpool
-
Ruben Amorim Pesimis Lagi? Manchester United Jauh dari Kata Sempurna
-
Bryan Mbeumo Disebut Sejajar dengan Mohamed Salah, Suporter Liverpool Setuju?
-
Manchester United Beli Rp1,5 Triliun, Benjamin Sesko Dicap Pemain Amatir
-
Striker 16 Tahun Bertubuh Besar Jadi Rebutan Manchester United dan Dortmund
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
-
Catat! Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Dear Erick Thohir! Sejarah Tercipta di Solo, Timnas Indonesia CP Lolos IFCPF World Cup 2026
-
Hadapi Irlandia Utara, Gennaro Gattuso Pesimis Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Ranking FIFA Terbaru: PSSI Fokus SEA Games 2025, Indonesia Makin Ketinggalan
-
Prediksi Inggris Bakal Berada di Grup Neraka Piala Dunia 2026, Haaland Cs Jadi Ancaman
-
Persib Bandung vs Dewa United, Jan Olde Riekerink Pede Targetkan Kemenangan
-
Zico Angkat Suara Soal Klaim Cristiano Ronaldo sebagai Pemain Paling Komplet Sejagat
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
3 Penilaian PSSI Anggap Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20